Pemberian Kredit UKM per Juli 2019 Meningkat Sebesar 310 Persen
Amar Bank menyasar UKM dan memberikan plafon hingga Rp1 miliar dengan proses yang terbilang cepat, satu minggu bisa cair
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hingga saat ini Amar Bank melalui Tunaiku telah melayani lebih dari 300 ribu nasabah dengan total aset per Agustus 2019 mencapai Rp 2,8 triliun.
Dari sisi kredit, pemberian kredit usaha kecil menengah (UKM) per Juli 2019 meningkat sebesar 310% (yoy), dengan persentase paling besar untuk sektor perdagangan.
Kepala Divisi Bisnis Banking Amar Bank, Eka Banyuaji mengatakan, pertumbuhan kredit untuk UKM signifikan perbulannya.
Baca: Mitra Proyek Pemprov DKI Diberi Kemudahan Akses Perbankan
"Bahkan tahun per tahun, seperti di tahun 2018 – 2019. Tahun ke tahun pertumbuhannya ratusan persen, sesuai target,” kata Eka Banyuaji dalam keterangan pers, Kamis (5/9/2019).
Eka juga menambahkan strategi Amar Bank ke depan dalam meraih nasabah UKM.
Pihaknya menyasar UKM dan memberikan plafon hingga Rp1 miliar dengan proses yang terbilang cepat, satu minggu bisa cair.
Baca: Amar Bank, Tunaiku Tambah Modal Rp 500 Miliar
"Ke depan kita develop hal tersebut. Secara konvensional, ini sudah berjalan, seperti produk investasi, kerja, itu yang kami sasar. Peran kita ke sana,” kata Eka.
Direktur Utama Amar Bank Vishal Tulsian mengatakan, Tunaiku sendiri menargetkan peningkatan jumlah nasabah yang terlayani sehingga berdampak lebih luas ke masyarakat, sesuai dengan Visi Amar Bank yaitu membuat 200 juta wajah tersenyum pada tahun 2025.
Untuk mencapai target itu, tentunya dibutuhkan strategi khusus yang tepat. Salah satunya adalah komunikasi.
Baca: 50 Persen Nasabah Tunaiku Pinjam Uang untuk Renovasi Rumah
"Teknologi membuat kami menjadi lebih mudah berkomunikasi, baik di daerah-daerah maupun kota-kota besar. Tak terkecuali di Jakarta, Bandung, dan kota besar lain di Indonesia,” ujar Vishal.
Vishal menambahkan, belum lama ini Amar Bank, pemilik pionir financial technology (fintech) Tunaiku, menerima penghargaan dalam Top Finance 2019 Award Top Bank, Top Insurance, dan Top Multifinance.
Amar Bank meraih tiga penghargaan sekaligus untuk kategori Top Bank 2019, Top Deposito 2019, dan Top CEO Bank 2019.