Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tol Japek Layang Dibuka Nataru, Kendaraan Non Golongan Satu Dilarang Melintas

Tak semua jenis kendaraan bisa melewati Tol Japek Layang karena hanya kendaraan golongan satu (1) yang diperbolehkan sementara.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Tol Japek Layang Dibuka Nataru, Kendaraan Non Golongan Satu Dilarang Melintas
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM - Corporate & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan Tol Jakarta-Cikampek Layang (Elevated) rencananya dibuka saat Natal 2019 dan Tahun Baru 2021.

Menurutnya, selama masih dalam rangkaian sosialisasi Tol Japek Layang, artinya kendaraan yang melintas belum dikenakan tarif.

Tak semua jenis kendaraan bisa melewati Tol Japek Layang karena hanya kendaraan golongan satu (1) yang diperbolehkan sementara.

“Meskipun secara konstruksi ini bisa dilewati kendaraan bermuataan besar. Sepertinya kendaraan non golongan satu masih harus lewat bawah,” ucap Heru di Isuzu Training Center, Harapan Indah, Bekasi, Selasa (19/11/2019).

Heru memaparkan faktor konstruksi Tol Japek Layang yang perlu menanjak dikhawatirkan malah membuat antrean bagi kendaraan lainnya, itulah non golongan satu dilarang melintas.

“Pertimbangannya sejauh ini supaya tidak ada antrean. Tol Japek Layang memang konsepnya jalan tol tidak ada exit dan hambatan, karenanya tarifnya akan lebih mahal,” ucapnya.

Baca: Tol Japek II Siap Dibuka saat Natal 2019 dan Tahun Baru 2020

Berita Rekomendasi

Heru membantah terkait rencana adanya emergency exit di Cibitung, Kabupaten Bekasi.

Ia mengatakan sampai saat ini Tol Japek Elevated dirancang hanya ada pintu masuk di Cikunir dan keluar di Karawang Barat.

“Emergency exitnya hanya berupa tangga untuk mengevakuasi korban kecelakaan atau lain sebagainya. Kita juga siapkan tempat berhenti sementara di beberapa titik,” ucap Heru lagi.

Di atas, Tol Japek Elevated terbagi atas sembilan seksi di antaranya seksi Cikunir-Bekasi Barat, Bekasi Barat-Bekasi Timur, Bekasi Timur-Tambun, Tambun-Cibitung, Cibitung-Cikarang Utama, Cikarang Utama-Cikarang Barat, Cikarang Barat-Cibatu, Cibatu-Cikarang Timur, dan Cikarang Timur-Karawang Barat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas