Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Rudiantara Mau Jadi Bos PLN, Plt Dirut Perusahaan Setrum Datangi Kantor Erick Thohir

Kedatangan Inten ke Kantor Kementerian BUMN di tengah merebaknya isu terkait perombakan jajaran direksi dan komisaris perusahaan listrik milik negara

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Rudiantara Mau Jadi Bos PLN, Plt Dirut Perusahaan Setrum Datangi Kantor Erick Thohir
TRIBUNNEWS.COM/FITRI WULANDARI
Sripeni Inten Cahyani saat ditemui di Hotel Sultan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara ( PLN) Sri Peni Inten Cahyani mendatangi Kantor Kementerian BUMN pada Selasa (26/11/2019) sekitar pukul 12.00 WIB.

Kedatangan Inten ke Kantor Kementerian BUMN di tengah merebaknya isu terkait perombakan jajaran direksi dan komisaris perusahaan listrik milik negara itu.

Saat datang ke Kantor Kementerian BUMN, Inten tampak didampingi oleh Direktur Perencanaan Korporat PLN Syofvi Felianty.

Dia tak mau berkomentar saat ditanyai para pewarta ihwal kedatangannya tersebut ke kantor Erick Thohir tersebut.

Wanita berkerudung itu hanya melempar senyum ke para wartawan. Dia langsung bergegas masuk ke dalam lift tanpa mengeluarkan satu patah kata pun.

Baca: Susi, Jonan, dan Rudiantara Akan Jadi Bos BUMN, PPP: Tak Ada Istilah Turun Pangkat

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir ingin merombak jajaran dewan direksi dan komisaris PLN dalam waktu dekat ini. Rencananya, perombakan tersebut akan dilakukan setelah Erick pulang dari kunjungan kerja ke Korea Selatan.

“(Perombakan) direksi dan komisaris (PLN). Nunggu Pak Erick dari Korea. Mungkin 29 (November) baru kembali,” ujar Arya di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (26/11/2019).

BERITA TERKAIT

Arya menambahkan, sejumlah kandidat direksi dan komisaris perusahaan listrik negara itu telah dipanggil ke Kementerian BUMN. Namun, dia enggan mengungkapkan siapa saja yang akan jadi petinggi di PLN yang baru tersebut.

“Udah pasti dipanggil, kan udah kepanggil kemarin, kamu pasti enggak lihat ya," kata Arya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Plt Dirut PLN Datangi Kantor Erick Thohir, Ada Perombakan Direksi?"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas