Rupiah Dibuka Menguat ke Rp 14.460 per Dolar AS, Naik 0,52 Persen, Selasa 28 Juli 2020
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot menguat ke angka Rp 14.460 per dolar AS atau naik 0,52 persen pada Selasa (28//7/2020).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot menguat ke Rp 14.460 per dolar AS, Selasa (28/7/2020).
Berdasarkan data Bloomberg, posisi rupiah menguat 0,52 persen dari penutupan kemarin, Senin (27/7/2020) yakni Rp 14.535 per dolar AS.
Dengan posisi ini, rupiah pun menjadi mata uang dengan penguatan terbesar di Asia pada pagi hari ini.
Hingga pukul 09.00 WIB, seluruh mata uang di kawasan kompak berada di zona hijau.
Dolar Taiwan berhasil menguat 0,46%, won Korea Selatan yang menanjak 0,37% dan baht Thailand yang terangkat 0,18%.
Disusul peso Filipina yang terkerek 0,15%, kemudian dolar Singapura dan ringgit Malaysia yang sama-sama terapresiasi 0,13%.
Berikutnya, yuan China terlihat naik 0,07% serta yen Jepang menguat 0,04%.
Sementara itu, dolar Hong Kong menguat tipis 0,008% terhadap dolar AS pada pagi ini.
Sebelumnya, rupiah diprediksi masih berpotensi menguat.
Analis Pasar Uang Bank Mandiri, Reny Eka Putri menjelaskan pelaku pasar cenderung memilih untuk wait and see ketika melihat perkembangan kondisi ekonomi.
Apalagi, kasus Covid-19 juga masih berkembang dan turut masuk dalam pantauan pasar.
Adanya penambahan kasus positif Covid-19 yang baru, tentu masih mengkhawatirkan dan masih akan mempengaruhi pasar keuangan, termasuk rupiah.
"Kami mengharapkan pertambahan kasus Covid-19 dapat segera melandai," kata Reny kepada Kontan.co.id, Senin (27/7/2020).
Di sisi lain, pelaku pasar juga masih mencermati perkembangan tensi geopolitik dan potensi perang dagang lanjutan antara AS dan China.
Di samping itu, ada juga sentimen terkait uji klinis vaksin Covid-19 yang turut dicermati pelaku pasar.
Reny juga menganjurkan pelaku pasar untuk mencermati data yang dapat mempengaruhi pergerakan valas.
Dia memperkirakan rupiah bergerak di rentang Rp 14.490-Rp 14.567 per dolar AS.
Adapun kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor), rupiah berada pada level Rp 14.543 per dolar AS.
Lalu, bagaimana kurs rupiah terhadap dolar AS di Bank Besar?
Kurs Rupiah terhadap dolar AS di Bank Besar
Berikut kurs rupiah di Bank besar berdasarkan pantauan Tribunnews.com, Selasa 28 Juli 2020, sekira pukul 09.30 WIB:
- BCA
Jual: Rp 14.555
Beli: Rp 14.525
- BNI
Jual: Rp 14.694
Beli: Rp 14.394
Baca: Pertama Dalam Sejarah, Harga Emas Antam Tembus Rp1 Juta per Gram
Baca: Harga Emas Tertinggi Sepanjang Masa Bikin IHSG Melesat
- CIMB Niaga
Jual: Rp 14.582
Beli: Rp 14.552
- BRI
Jual: Rp 14.715
Beli: Rp 14.345
Berikut nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berdasarkan kurs referensi JISDOR, 9 Juli – 28 Juli 2020, dilansir Bank Indonesia:
- 28 Juli 2020: Rp 14.543
- 27 Juli 2020: Rp 14.605
- 24 Juli 2020: Rp 14.614
- 23 Juli 2020: Rp 14.669
- 22 Juli 2020: Rp 14.655
- 21 Juli 2020: Rp 14.813
- 20 Juli 2020: Rp 14.832
- 17 Juli 2020: Rp 14.780
- 16 Juli 2020: Rp 14.632
- 15 Juli 2020: Rp 14.616
- 14 Juli 2020: Rp 14.512
- 13 Juli 2020: Rp 14.486
- 10 Juli 2020: Rp 14.501
- 9 Juli 2020: Rp 14.446
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Kontan.co.id/Anna Suci Perwitasari/Intan Nirmala Sari)