Manfaat Program PEN Mulai Dirasakan Pelaku Usaha Mikro
Pelaku usaha mikro mulai merasakan manfaat program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) melalui Bank BRI.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
![Manfaat Program PEN Mulai Dirasakan Pelaku Usaha Mikro](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/umkm-pembuatan-kerupuk-di-jatinegara_20200725_194841.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaku usaha mikro mulai merasakan manfaat program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) melalui Bank BRI.
Satu di antara debitur mikro Bank BRI Ujang Mulyana mengaku usaha kecil-kecilan miliknya sudah mulai bergerak lagi setelah mendapat tambahan modal.
Baca: Perluas Pasar, UMKM Sektor Ekonomi Kreatif Didorong Manfaatkan Teknologi
Baca: Program Satgas PEN Untuk Bantu UMKM Bertahan di Tengah Pandemi Covid-19
Ujang yang memiliki usaha warung sembako, pecel ayam, dan kantin sekolah mengaku, sejak wabah virus Covid-19 usahanya menukik tajam karena adanya PSBB.
"Alhamdulilah, di Bank BRI saya diterima baik dan diarahkan untuk mendapat produk bantuan tambahan modal melalui Kumpedes Bangkit", kata Ujang pada acara update PEN KUMKM di kantor Kementerian Koperasi dan UKM, Jakarta, Kamis (29/7/2020).
Dengan tambahan modal sebesar Rp 25 juta, usaha Ujang pun perlahan mulai bergerak lagi.
"Yang belum jalan lagi adalah usaha kantin saya di sekolah, karena sekolah masih ditutup," tukas Ujang.
Hal serupa dialami Slamet, perajin tempe warga Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
"Usaha tempe saya drop drastis karena para pelanggan saya banyak yang pulang kampung karena Covid-19. Mayoritas pelanggan saya pedagang warung makan", ucap Slamet yang sudah memproduksi tempe selama 10 tahun.
Saat usaha meningkat, Slamet pernah mendapat KUR Mikro dari Bank BRI sebesar Rp25 juta.
"Namun, sejak Maret 2020 usaha saya mulai lesu", ujar Slamet.
Ketika iklim usaha pada Juli 2020 mulai bergerak, Slamet pun mendapat tambahan modal dari Bank BRI sebesar Rp 35 juta, bagian dari program stimulus dari pemerintah.
"Saya sangat terbantu, karena tambahan modal tersebut saya pakai untuk membeli bahan baku kedelai", kata Slamet.
Sementara itu, Kepala Divisi Bisnis Mikro Bank BRI Made Antara Jaya menjelaskan pihaknya sudah melakukan survei lapangan mengenai debitur (khususnya KUR Mikro) yang masih berjalan pada periode April-Mei 2020 namun kekurangan modal.