OJK dan Bankir Sepakat Dorong Pemulihan Kredit ke UMKM
OJK dan kalangan bankir sepakat mendorong pemulihan kredit sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan kalangan bankir sepakat mendorong pemulihan kredit sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso mengatakan, hal ini sejalan dengan upaya pemerintah yang sudah memberikan kebijakan stimulus dengan memberikan subsidi bunga dan penjaminan kredit bagi UMKM.
"OJK juga meminta industri perbankan mempercepat penyaluran kredit pada kuartal I tahun ini melanjutkan tren pertumbuhan kredit yang mulai membaik pada kuartal IV tahun 2020," ujarnya dalam acara dialog OJK dengan pimpinan perbankan yang dilakukan secara fisik dan virtual di Kantor OJK, Rabu (17/2/2021).
Menurutnya, OJK akan terus mengawal upaya perbankan menyalurkan kredit sesuai rencana bisnis bank (RBB) yang disampaikan ke OJK sebesar 7,13 persen pada 2021.
Baca juga: OJK Ungkap Tantangan Keuangan Syariah, dari Modal hingga Sumber Daya Manusia
“Pertumbuhan kredit di RBB 7,13 persen, kami berikan arahan ke masyarakat menjadi sekitar 7,5 persen plus minus 1 persen. Itu jadi acuan kita bersama dan kita akan sering bertemu membahas rencana bisnis ini, kami bersama pemerintah terus mengkaji kebijakan apa lagi yang bisa dilakukan,” kata Wimboh.
Baca juga: Kredit Usaha Rakyat Dinilai Hanya Mendistorsi Pasar Kredit UMKM
Sementara itu, Ketua Himpunan Bank-bank Milik Negara (Himbara) Sunarso menyambut baik kebijakan OJK di masa pandemi, khususnya restrukturisasi kredit yang sudah diperpanjang hingga Maret 2022.
Debitur boleh merestukturisasi ulang dalam jangka waktu tersebut dan kondisi di industri perbankan masih cukup baik untuk mendorong pemulihan ekonomi.
“Policy respon ini sangat tepat. Kami menyambut baik,” pungkas Direktur Utama (Dirut) PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) itu.
Hadir dalam dialog itu Dirut BRI Sunarso, Dirut Bank Mandiri Darmawan Junaidi, Dirut BNI Royke Tumilaar, Plt Dirut BTN Nixon L.P Napitupulu, serta Dirut Bank Shinhan Indonesia Hwang Dae Geu.
Hadir pula Dirut Bank Danamon Yasushi Itagaki, Dirut Citibank Indonenesia Batara Sianturi, Dirut BCA Jahja Setiaatmadja, Dirut Bank CIMB Tigor M. Siahaan, Dirut Bank Syariah Indonesia Hery Gunardi, dan Dirut Bank DKI Zainuddin Mappa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.