Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Bank Syariah Indonesia Siapkan Rp 6,37 Triliun Uang Kartal Untuk Penuhi Kebutuhan Lebaran

Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, angka tersebut naik 30 persen. Di mana kebutuhan dana kas lebaran tahun sebelumnya

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Bank Syariah Indonesia Siapkan Rp 6,37 Triliun Uang Kartal Untuk Penuhi Kebutuhan Lebaran
Tribunnews/Herudin
Teller Bank Syariah Indonesia (BSI) melayani nasabah di Kantor Cabang BSI, di Jakarta Selatan, Senin (1/2/2021). Bank syariah gabungan dari bank syariah milik BUMN yakni PT Bank Syariah Mandiri, Bank BNI Syariah, dan BRI Syariah resmi beroperasi mulai 1 Februari 2021 yang dilakukan oleh Presiden Jokowi di Istana Negara. Tribunnews/Herudin 

Laporan Wartawan Tribunnews, Bambang Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI, menyiapkan dana Rp6,37 triliun untuk memenuhi kebutuhan uang kartal nasabah pada Ramadhan dan Idul Fitri 1442 H tahun 2021.

Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, angka tersebut naik 30 persen. Di mana kebutuhan dana kas lebaran tahun sebelumnya yaitu Rp4,9 triliun.

Persediaan uang kartal Rp6,37 triliun ini sebanyak Rp2,6 triliun digunakan untuk kebutuhan penukaran nasabah, dan Rp3,7 triliun digunakan untuk kebutuhan kas ATM.

Baca juga: Milenial Mau Punya Rumah? Catat Cara Ajukan BSI Griya SiMuda

Direktur Information Technology Bank Syariah Indonesia, Achmad Syafii mengatakan, BSI siap memenuhi kebutuhan uang tunai/kartal untuk pengisian ATM dan cabang.

"Penyediaan uang kartal Bank Syariah Indonesia berkoordinasi dengan Bank Indonesia di masing-masing wilayah dalam memenuhi kebutuhan ketersediaan dan peredaran uang kartal di seluruh cabang," kata Achmad dalam keterangannya, Rabu (12/5/2021).

Layanan penukaran kepada masyarakat dilakukan di seluruh 1.563 cabang BSI.

Selain itu BSI juga bekerja sama dengan Bank Indonesia setempat untuk melayani penukaran uang di 35 titik.

Baca juga: Triwulan I 2021, Bank BSI Catat Laba Bersih Rp 742 Miliar  

Penukaran uang di 35 titik mengikuti ketentuan BI untuk non nasabah BSI yaitu layanan penukaran dari tanggal 14 April sampai dengan 11 Mei 2021 dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dengan membatasi jumlah penukar dalam ruangan.

Setiap penukar dapat menukarkan uang maksimal Rp3,7 juta per KTP atau per pack atau 100 lembar atau disesuaikan dengan stok uang yang ada untuk masing-masing pecahan, yang terdiri dari pecahan Rp20 ribu sampai pecahan Rp2 ribu.

Selama libur Idul Fitri 1442 H, jadwal penutupan operasional cabang adalah pada 12 sampai 14 Mei 2021.

Baca juga: Kejar KPR Non Subsidi, BTN Gandeng Pengembang Hunian Premium

Mulai 17 Mei 2021, BSI kembali beroperasi normal. Nasabah BSI dapat menggunakan layanan digital Bank Syariah Indonesia dalam bertransaksi yaitu melalui BSI Mobile untuk membuka rekening, sebanyak 2.462 ATM untuk melakukan penarikan tunai.

Nasabah BSI juga bisa melakukan transfer antar rekening BSI dan antar bank dengan ATM, BSI Mobile dan Internet banking. Nasabah bisa melakukan transaksi kliring dan RTGS di BSI Mobile dan Internet Banking.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas