Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

39 Tahun Dikelola PLN, PLTP Kamojang Tetap Andal Hasilkan Energi Bersih

Selain itu, PLTP Kamojang juga merupakan PLTP pertama di Indonesia dengan produksi energi bersih 375 MW dan berhasil menggerakkan ekonomi kerakyatan

Editor: Content Writer
zoom-in 39 Tahun Dikelola PLN, PLTP Kamojang Tetap Andal Hasilkan Energi Bersih
Istimewa
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Kamojang 

Selain Kopi Pelag, dikembangkan juga program Budidaya dan Pengolahan Kopi Kamojang berbasis masyarakat. Melibatkan kelompok rentan seperti janda, program ini menjadi salah satu tumpuan penggerak ekonomi masyarakat.

Terintegrasi dengan program budidaya dan pengolahan Kopi, dikembangkan pula budidaya Jangkrik yang memanfaatkan limbah Kopi dan pertanian sayur yang ada. Hasilnya, mitra binaan PLTP Kamojang POMU ini dapat memasarkan produknya Toko Pakan dan Peternak di sekitar Garut dan Bandung.

Berbagai program lain yang menambah jumlah penerima manfaat di masyarakat, juga dilakukan. Di antara seperti pengelolaan Bank Sampah hingga pembuatan Galeri Lapasan Sabilulungan yang jadi sentra pemasaran produk binaan CSR PLTP Kamojang POMU. Galeri ini juga jadi contoh media pemasaran yang efektif memanfaatkan berbagai aplikasi teknologi, untuk mendukung penerapan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

Kehadiran PLTP Kamojang POMU, tak sekadar mendukung sistem kelistrikan nasional yang terus berkembang serta dinanti keandalannya di tengah pandemi saat ini. Ia juga menghadirkan energi yang menggerakkan masyarakat lokal untuk bisa berdaya dan mandiri, menggerakan perekonomian lokal masyarakat Kamojang, menggerakkan ekonomi negeri.

“Tidak hanya menghasilkan listrik yang ramah lingkungan, kami ingin kehadiran PLTP Kamojang dapat memberikan dampak positif terhadap masyarakat sekitar,” kata Agung.

Lahirnya visi tentang energi panas bumi bagi kelistrikan di Indonesia tahun 1918 di tengah wabah flu mematikan, Flu Spanyol, yang melanda dunia menjadi pengingat. Pengingat bahwa di tengah pandemi Covid-19 ini pun, ada banyak kemungkinan visi yang bisa muncul dari Kamojang untuk kebaikan negeri di masa depan. Bersama PLTP Kamojang POMU, visi itu mungkin dikembangkan dan mengalir seperti aliran energi listrik yang mendukung kemajuan negeri. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas