Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Juara Se-Indonesia! Perekonomian Maluku Tumbuh Paling Tinggi, Bali Kok Terendah?

Perekonomian Indonesia triwulan II 2021 dibandingkan triwulan II 2020 dinyatakan tumbuh 7,07 persen year on year.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Juara Se-Indonesia! Perekonomian Maluku Tumbuh Paling Tinggi, Bali Kok Terendah?
IST
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono. 

"Belanja barang dan jasa meningkat cukup tajam 82,10 persen sedangkan belanja pegawai menggunakan APBN naik sebesar 19,79 persen," ucap Margo.

Ia menerangkan lebih rinci lagi bahwa kenaikan konsumsi pemerintah baik pengeluaran kolektif maupun individu ini dipengaruhi berbagai program penanganan pandemi Covid-19.

"Konsumsi tersebut meliputi pelaksanaan vaksinasi, pengadaan alat uji medis, penyemprotan disinfektan, testing dan tracing, hingga program kegiatan lainnya," terangnya.

Margo menambahkan kenaikan realisasi belanja pemerintah juga dipicu belanja modal sebesar 45,56 persen sehingga meningkatkan investasi dan konsumsi di masyarakat.

Belanja modal pemerintah ini digunakan penyediaan sarana dan prasarana khusus untuk menangani Covid-19.

"Jadi bisa disimpulkan di triwulan II 2021 konsumsi pemerintah memberikan andil di dalam pergerakan ekonomi," jelas dia.

PDB Tertinggi di Jawa

Berita Rekomendasi

Margo Yuwono juga menyampaikan pertumbuhan ekonomi triwulan II 2021 secara spasial terjadi di seluruh pulau Indonesia.

Menurutnya, Pulau Jawa memberikan kontribusi terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) paling besar sebesar 57,92 persen.

"Jawa memberikan kontribusi atau share dalam struktur perekonomian nasional tumbuh 7,88 persen year-on-year ," kata Margo.

Disusul kemudian, Pulau Sumatera memberikan share 21,73 persen atau naik 5,27 persen, Pulau Kalimantan berkontribusi 8,21 persen, Sulawesi 6,88 persen, dan Maluku Papua 2,41 persen.

Pertumbuhan ekonomi tertinggi justru terjadi di kawasan Indonesia timur, seperti di Pulau Sulawesi dengan share 6,88 persen terhadap pertumbuhan ekonomi nasional yang tumbuh 8,51 persen.

Capaian pertumbuhan tertinggi terjadi pada kawasan Maluku dan Papua.

"Sedangkan Maluku dan Papua dengan share ekonomi 2,41 persen mampu tumbuh 8,75 persen," ujar Margo Yuwono.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas