Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Webinar Inspirasi Emas: Wujudkan Mimpi Merdeka Finansial Sejak Sekarang, Ayo Segera Daftar!

Acara yang bertujuan untuk mendorong masyarakat agar merdeka finansial ini akan menghadirkan banyak narasumber yang berkompeten.

Editor: Content Writer
zoom-in Webinar Inspirasi Emas: Wujudkan Mimpi Merdeka Finansial Sejak Sekarang, Ayo Segera Daftar!
Istimewa
PT Pegadaian bersama KASKUS sebagai organizer akan mengadakan seminar daring bertajuk “Webinar Inspirasi Emas” yang akan diselenggarakan melalui aplikasi zoom pada Kamis, 12 Agustus 2021 mendatang. 

TRIBUNNEWS.COM – Menyisihkan sebagian penghasilan untuk berinvestasi sangatlah penting dilakukan, terutama bagi generasi muda zaman sekarang. Pasalnya, investasi dapat memberikan jaminan keamanan finansial di masa depan, khususnya saat memasuki usia tidak produktif.

Dari sekian banyaknya jenis investasi yang ada, logam mulia seperti emas masih menjadi primadona Itu karena investasi satu ini memiliki risiko yang kecil (low risk), lebih stabil, bahkan harganya cenderung terus naik dari waktu ke waktu.

Maka itu, menyadari pentingnya investasi bagi generasi muda, PT Pegadaian bersama KASKUS sebagai organizer akan mengadakan seminar daring bertajuk “Webinar Inspirasi Emas” yang akan diselenggarakan melalui aplikasi zoom pada Kamis, 12 Agustus 2021 mendatang.

Pihak Pegadaian memastikan, acara ini juga akan berlangsung secara berkelanjutan mulai dari Agustus 2021 hingga Februari 2022 mendatang.

Acara yang bertujuan untuk mendorong masyarakat agar merdeka finansial ini akan menghadirkan banyak narasumber yang berkompeten. Mereka di antaranya, Melvin Mumpuni (Founder & CEO Finansialku.com), Prita Hapsari Ghozie (CEO & Principal Consultant ZAP Finance), Ken Handersen (Founder of Gatheric & Qualified Wealth Planner), Putri Madarina (Shariah Financial Planner), Ferdie Darmawan (Financial Entrepreneur), dan tokoh inspiratif lainnya.

Acara dilaksanakan pada hari yang sama yaitu Kamis, 12 Agustus 2021 mendatang di 12 Kantor Wilayah Pegadaian yang tersebar di seluruh Indonesia. Adapun Kantor Wilayah yang dimaksud meliputi Kantor Wilayah Jakarta 2, Kantor Wilayah Pekanbaru, Kantor Wilayah Medan, Kantor Wilayah Semarang, Kantor Wilayah Makassar, Kantor Wilayah Manado, Kantor Wilayah Palembang, Kantor Wilayah Balikpapan, Kantor Wilayah Surabaya, Kantor Wilayah Denpasar, Kantor Wilayah Bandung, dan Kantor Wilayah Jakarta 1.

Nah, bagi kalian yang ingin melek investasi dan wujudkan mimpi merdeka finansial, segera daftarkan diri kalian untuk bergabung pada Webinar Inspirasi Emas dengan klik di sini.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas