Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Total Perdagangan Forum Bisnis INA-LAC Capai Rp1,2 Triliun

Ini terdiri dari 19,08 juta dolar AS transaksi atau setara dengan Rp 168 miliar yang telah disepakati dan potensi sebesar 68,88 juta dolar AS

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Total Perdagangan Forum Bisnis INA-LAC Capai Rp1,2 Triliun
Kompas Nasional/PRIYOMBODO
Ilustrasi kegiatan di JICT Tanjung Priok 

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Forum Bisnis Indonesia - Amerika Latin dan Karibia (INA-LAC) 2021 telah menghasilkan total kerja sama perdagangan di berbagai sektor sebesar 87,96 juta dolar AS atau mencapai Rp 1,2 triliun.

Ini terdiri dari 19,08 juta dolar AS transaksi atau setara dengan Rp 168 miliar yang telah disepakati dan potensi sebesar 68,88 juta dolar AS atau mencapai Rp 969 miliar.

Dirjen Amerika dan Eropa Kementerian Luar Negeri (Kemlu), I Gusti Ngurah Swajaya mengatakan hasil dari forum bisnis ini akan terus ditindaklanjuti pada tahun 2022 dan seterusnya,

“Forum bisnis INA-LAC diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan hubungan ekonomi Indonesia dengan Amerika Latin dan Karibia,” kata Dubes RI pada konferensi pers virtual, Jumat (15/10/2021).

Baca juga: Neraca Perdagangan Indonesia Kembali Surplus 4,37 Miliar USD di September

Dengan capaian tersebut, Indonesia akan memanfaatkan pembentukkan INA-LAC Business Network untuk meningkatkan penetrasi pasar produk Indonesia di kawasan Amerika Latin dan Karibia.

Termasuk mendorong investasi Amerika Latin dan Karibia di Indonesia maupun sebaliknya.

Berita Rekomendasi

Dalam catatan Kemlu RI, kegiatan tahun ini telah dihadiri oleh 70 peserta presensial dan 2.745 peserta secara virtual dari Indonesia serta negara-negara Amerika Latin dan Karibia.

Pada acara pembukaan, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi juga secara resmi meluncurkan platform digital INA-ACCESS yang menampilkan 4.355 produk siap ekspor, 800 total exhibitor dan sudah dikunjungi sebanyak 861 total visitors.

Baca juga: Saham-saham Pilihan untuk Perdagangan Hari Ini di Tengah Potensi Pelemahan IHSG

Platform ini merupakan media digital baru yang menjadi instrumen utama diplomasi ekonomi Indonesia.

Di samping itu, terdapat 133 ready-to-offer proyek investasi Indonesia dari 11 sektor, serta destinasi wisata unggulan Indonesia.

Dubes RI mengatakan Indonesia akan meningkatkan jumlah partisipasi pelaku usaha yang lebih luas dan beragam pada platform digital INA-ACCESS yang dapat dimanfaatkan pula oleh berbagai pihak.

Pada pembukaan INA-LAC Business Forum 2021, Brasil mewakili organisasi kawasan Mercosur, yang beranggotakan Argentina, Brasil, Uruguay dan Paraguay, telah menyampaikan kesiapan dari Mercosur untuk segera memulai perundingan perdagangan bebas dengan Indonesia.

Baca juga: BI Gencarkan Penggunaan Mata Uang Lokal di Perdagangan untuk Jaga Stabilitas Rupiah

Terwujudnya perjanjian dagang antara ini diharapkan mampu menciptakan manfaat dan insentif baru bagi komunitas bisnis di Indonesia dan negara-negara anggota Mercosur

Indonesia juga akan melanjutkan penjajakan perundingan perjanjian perdagangan bilateral dengan MERCOSUR, Caricom, Aliansi Pasifik, Ekuador, Kolombia, Peru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas