Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kementerian ESDM Jamin Tarif Listrik Tidak Sampai Sampai Akhir Tahun Meski Harga Batubara Membara

Pasokan listrik maupun kapasitas terpasang pembangkit listrik  sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan sampai akhir tahun.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kementerian ESDM Jamin Tarif Listrik Tidak Sampai Sampai Akhir Tahun Meski Harga Batubara Membara
Tribunnews/Irwan Rismawan
Petugas PLN menggunakan thermogun mengukur suhu pada peralatan yang terpasang di Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi (GITET) di Gardu Induk Gandul, Jakarta, Kamis (25/2/2021). PLN melalui Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat (UIT JBB) melakukan pemeliharaan jaringan transmisi dan gardu induk secara berkala untuk menjaga keandalan pasokan pada sistem kelistrikan Jakarta hingga ujung barat Pulau Jawa untuk menghadapi cuaca ekstrem. Tribunnews/Irwan Rismawan 

Laporan Reporter: Muhammad Julian

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menegaskan, tarif listrik tidak akan mengalami kenaikan, paling tidak hingga akhir tahun 2021 mendatang.

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana mengatakan, pasokan listrik maupun kapasitas terpasang pembangkit listrik  sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan sampai akhir tahun.

Di sisi lain, pihaknya juga terus-menerus memantau jaminan rantai pasok energi batubara maupun gas.

“Yang sekarang kami lagi lihat day by day adalah jaminan supply chain-nya, terutama batubara karena sekarang komoditas batubara dan LNG itu lagi naik, beberapa negara sudah mengalami krisis energi,” kata Rida Mulyana dalam konferensi pers yang digelar virtual, Kamis (21/10/2021).

Rida menjelaskan, Indonesia patut bersyukur lantaran memiliki batubara dan gas yang melimpah.

Di samping itu, pemanfaatannya juga diregulasi dengan ketentuan kewajiban pemenuhan domestik alias domestic market obligation (DMO), baik dari segi volume maupun harga.

Baca juga: Menteri ESDM: Pembangkit Listrik Seluruhnya Berasal dari EBT di Tahun 2030

BERITA REKOMENDASI

“Sekarang kan harga batubara sudah di atas US$ 200 (per ton) ya, sementara PLN tetap saja beli dengan harga US$ 70 (per ton)," ujarnya.

Baca juga: Krisis Energi Singapura Semakin Genting, Tiga Pengecer Listrik Gulung Tikar, Otoritas Bertindak

Itu artinya negara hadir dan menjamin listrik ini tetap akan ada karena sudah regulated oleh pemerintah atas nama konstitusi.

Baca juga: Realisasi TKDN di Proyek Kelistrikan PLN Mencapai Rp 35,32 Triliun

"Karena apapun yang ada di kandungan bumi kita harus sebesar-besarnya untuk kepentingan kita sendiri,” terang Rida.

Dia mengakui, faktor cuaca, yakni angin muson barat yang membawa musim hujan dan menjadi tantangan tersendiri bagi ketersediaan energi lantaran bisa mempengaruhi kegiatan produksi batubara di tambang.

Meski begitu,Menteri ESDM, Arifin Tasrif, kata Rida, telah meminta direktorat-direktorat jenderal yang ada di dalam Kementerian ESDM, termasuk ketenagalistrikan untuk membentuk tim khusus untuk mengawal keandalan rantai pasok energi.


Rida juga mengatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan untuk memantau kelangsungan pengangkutan batubara oleh kapal tongkang  ke pembangkit.

“Ini perlu ada kolaborasi antara berbagai pihak,” kata Rida.

Berdasar catatan Kementerian ESDM, batubara berkontribusi sebanyak 65,64% dalam bauran energi nasional per September 2021 ini.

Porsi bauran sisanya terdiri dari gas sebanyak 17,90%, BBM (termasuk BBN) 3,76%, panas bumi 5,61%, air 6,67%, biomassa 0,20%, dan EBT lain 0,22%.

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Harga batubara meroket, ESDM tegaskan tarif listrik tidak naik hingga akhir 2021

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas