Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Menhub Minta INACA Dukung Konektivitas di Wilayah 3TP

Budi Karya menjelaskan bahwa sektor penerbangan, sebagai operator, menjadi tulang punggung dan memegang peranan penting bagi pendistribusian logistik

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Menhub Minta INACA Dukung Konektivitas di Wilayah 3TP
Tribunnews.com/Dennis Destryawan
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dalam pembukaan Rapat Umum Anggota INACA, Kamis (18/11/2021). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meminta Indonesia National Air Carrier Association (INACA) untuk mendukung konektivitas transportasi di wilayah tertinggal, terpencil, terluar, dan perbatasan (3TP).

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menjelaskan bahwa sektor penerbangan, sebagai operator, menjadi tulang punggung dan memegang peranan penting bagi pendistribusian logistik dan pergerakan manusia menuju wilayah di 3TP. 

Tidak hanya menghubungkan semua pulau di Indonesia namun dapat menekan kesenjangan harga yang mungkin terjadi. Kemenhub meminta dukungan dari INACA dan anggotanya agar dapat melayani penerbangan yang ada di 3TP.

"Seperti di Papua, Sulawesi, Kalimantan dan Sumatera. Dan melalui RUA ini anggota INACA dapat mendukung visi dan misi Presiden Joko Widodo yaitu menjaga konektivitas dengan baik, handal, berdaya saing dan mengutamakan unsur keselamatan dan keamanan penerbangan," ucap Budi.

Disampaikan Menhub dalam pembukaan Rapat Umum Anggota INACA, Kamis (18/11/2021). Ia mendorong INACA agar pro aktif dalam mengkomunikasikan secara terbuka terkait tantangan yang dihadapi industri penerbangan saat ini. 

"Dan tidak lupa memberikan kontribusi berupa masukan dan usulannya dalam penyelesaian masalah-masalah yang tengah dialami oleh industri maskapai saat ini," kata Budi.

Baca juga: Peringati Hari Pahlawan 2021, Kemenhub Libatkan Masyarakat dalam Kegiatan Padat Karya di Lampung

Berita Rekomendasi

Sebab, ucap Budi, Indonesia sebagai negara kepulauan sangat bergantung pada konektivitas udara, jutaan orang juga bergantung pada distribusi logistik yang dilakukan oleh transportasi udara, hal ini untuk memutar roda ekonomi di suatu daerah. 

"Oleh karena itu, pemulihan industri penerbangan yang aman dan berkelanjutan agar dapat keluar dari Pandemi Covid-19 menjadi proritas kita semua. Untuk mencapai hal tersebut, Pemerintah berharap dukungan dan kontribusi dari INACA," imbuh Budi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas