Blibli Ajak Pelanggan Kembalikan Sampah Kemasan di Peringatan Hari Bumi
Sampah-sampah itu nantinya akan didaur ulang menjadi kardus baru atau paper filler dalam proses pengemasan.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memperingati Hari Bumi yang bertepatan dengan momen menjelang lebaran di tahun ini, e-commerce Blibli melalui program Blibli Cinta Bumi mengajak partisipasi aktif pelanggan untuk mengurangi sampah dengan mengembalikan kemasan baik berupa kardus dan plastik melalui kurir BES.
Sampah-sampah itu nantinya akan didaur ulang menjadi kardus baru atau paper filler dalam proses pengemasan.
Kampanye ini sekaligus untuk mengelola berbagai sampah kemasan digunakan sebagai pembungkus barang belanja online.
Baca juga: Akselerasi Pertumbuhan Industri Halal, Blibli Jadi Exclusive Partner MUFFEST+ 2022
Berdasarkan data Blibli, terjadi peningkatan transaksi di Blibli hingga lebih dari 80 persen dibandingkan hari biasa menjelang lebaran kali ini.
Hal ini akan meningkatkan jumlah sampah dari paket-paket belanja baik secara online maupun offline.
VP of Public Relations Blibli Yolanda Nainggolan, mengatakm peningkatan partisipasi pelanggan dalam program Blibli Cinta Bumi menunjukkan tingginya kesadaran masyarakat terhadap isu lingkungan.
"Hal ini menjadi apresiasi sekaligus motivasi bagi Blibli untuk secara konsisten terus mengembangkan program Blibli Cinta Bumi. Kami juga akan terus memfasilitasi pengembalian kardus dari pelanggan dengan jangkauan lebih luas lagi," jelas Yolanda, Kamis (28/4/2022).
Baca juga: Bulan Ramadan Blibli: Konsumen Bisa Cari Berkah lewat Kategori Blibli Hasanah
Gerakan Blibli Cinta Bumi menunjukkan pertumbuhan signifikan pada partisipasi pelanggan.
Dimana jumlah sampah kemasan yang dikembalikan pelanggan pada kuartal 1/2022 bertumbuh 5 kali lipat dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.
"Mengembalikan kardus dan plastik bekas kemasan untuk dapat didaur ulang sebagai produk dengan kemanfaatan baru akan memberikan nilai tambah pada sampah tersebut. Secara tidak langsung hal ini juga berkontribusi pada rasa memiliki dan apresiasi diri karena turut berperan dalam aksi Cinta Bumi," imbuh Yolanda.
Sebagai omnichannel commerce platform yang menerapkan prinsip berkelanjutan Blibli terus mengimbau pelanggan untuk dapat mengembalikan sampah kardus melalui kurir BES atau mengantar ke lokasi drop off yang tersebar di Jabodetabek untuk selanjutnya akan di-recycle atau upcycle menjadi barang dengan kemanfaatan baru.
Program Blibli Cinta Bumi menyediakan beberapa lokasi drop off sampah kemasan di beberapa wilayah di Jabodetabek, yaitu Gedung Slipi (Blibli Office), Gedung Slipi 2 (Djarum), Blibli Return Center Cawang, WTC Mangga Dua Gedung Sarana Jaya dan BSD Junction.