Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Tingkatkan Literasi Kripto, Indodax Trading Fest 2022 Kembali Digelar untuk Keempat Kalinya

Indodax kembali menggelar kompetisi trading Indodax berhadiah miliaran rupiah bertajuk Indodax Trading Fest 2022:Trading Beyond The Limits.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Tingkatkan Literasi Kripto, Indodax Trading Fest 2022 Kembali Digelar untuk Keempat Kalinya
istimewa
Indodax kembali menggelar kompetisi trading Indodax berhadiah miliaran rupiah bertajuk Indodax Trading Fest 2022:Trading Beyond The Limits. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan penyedia platform pertukaran aset kripto Indodax kembali menggelar kompetisi trading Indodax berhadiah miliaran rupiah bertajuk Indodax Trading Fest 2022:Trading Beyond The Limits.

Ini merupakan acara trading competition keempat yang pernah diselenggarakan Indodax dengan nilai hadiah nominal ]yang jauh lebih besar setelah sebelumnya.

CEO Indodax Oscar Darmawan mengatakan, penyelenggaraan trading competition ini menjadi wujud komitmen perusahaan untuk terus mengedukasi dan meningkatkan minat masyarakat Indonesia pada investasi kripto lalu mengadopsinya.

Berdasarkan data yang dikeluarkan dari Bappebti di bulan Februari tahun 2022 menunjukkan bahwa investor kripto di Indonesia sudah berjumlah 12,4 juta investor.

Di kancah internasional Indonesia bersama Brazil menjadi negara dengan tingkat kepemilikan kripto terbanyak di dunia dengan persentase 41 persenn.

:Sebagai pelaku industri, saya melihat potensi Indonesia terhadap kemajuan tren investasi kripto itu sangat besar,” ujar Oscar dalam siaran pers, Selasa (19/7/2022).

Baca juga: Indodax dan Kliring Berjangka Sepakati Perjanjian Perlindungan Transaksi Rupiah

Oscar menambahkan, potensi yang besar tentu harus diimbangi dengan tingkat literasi yang cukup. Untuk itu tujuan utama adanya trading competition ini untuk meningkatkan minat dan literasi masyarakat agar semakin aware dengan eksistensi kripto sebagai suatu alternatif investasi.

Berita Rekomendasi

Dia optimistis, Indodax Trading Fest 2022 akan menjadi suatu ajang yang berdampak positif khususnya bagi masyarakat Indonesia yang belum mengenal kripto atau yang masih memiliki pengetahuan minim akan hal tersebut.

Berdasar pengalaman di edisi lalu, trading competition kali Ini dibuat sedemikian rupa agar jauh lebih menarik minat masyarakat.

Selain hadiahnya yang jauh lebih besar dari edisi sebelumnya, Indodax Trading Fest 2022 ini juga didukung oleh trade engine baru, dimana fitur yang tersedia akan semakin canggih.

Baca juga: Market Kripto Sedang Lesu, CEO Indodax Bagikan Tips Cara Tradingnya

New trade engine Indodax menghadirkan skalabilitas yang lebih besar untuk memfasilitasi transaksi Aset Kripto yang terus meningkat seiring berjalannya waktu.

"Seperti Fitur Fill or Kill (FOK) yang bisa memudahkan user untuk melakukan transaksi di harga spesifik yang ada pada metode Market Order. Ada juga Fitur Slippage protection yang bisa melindungi dari rendahnya Likuiditas yang ada di pasar,” jelas Oscar.

Di event Indodax Trading Fest 2022 ini, terdapat tiga kategori yang bisa diikuti yakni Kategori Individu, Kategori Team, dan Kategori Spesial Indodax Prioritas.

Baca juga: Empat Aset Kripto Ini Siap Listing di Indodax, Termasuk ASIX Token dan VET

Indodax merupakan perusahaan crypto exchange yang memiliki member paling banyak di Indonesia dengan 5,4 juta member dan mengelola banyak aset kripto yang bisa menjadi pilihan masyarakat untuk melakukan trading.

Halaman
12
Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas