Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kuku Bima Sido Muncul Gelar Operasi Sumbing Bibir Gratis di RS Hermina Galaxy

Fokus bantuan diberikan kepada penderita yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Kuku Bima Sido Muncul Gelar Operasi Sumbing Bibir Gratis di RS Hermina Galaxy
fahdi
Bantuan Operasi Sumbing Bibir senilai Rp 210.000.000 diserahkan secara simbolis oleh Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat kepada Country Manager and Program Director Smile Train Indonesia Deasy Larasati disaksikan Direktur RS Hermina Galaxy dr. Wagiu F. P. Kaunang, MARS. 

Rasa syukur dan terima kasih juga disampaikan Annisa dan Erinda kepada Sido Muncul dan Kuku Bima. Kedua orang tua ini berterima kasih karena buah hati mereka mendapatkan layanan operasi bibir sumbing gratis dari Sido Muncul.

Annisa berharap proses operasi terhadap anaknya, Naura, dapat berjalan jalan lancar.

Baca juga: Sido Muncul Gandeng NU Circle Agar Pesantren Kembangkan Komoditas Tanaman Rempah

"Semoga Naura sehat. Saya sangat berterima kasih kepada Sido Muncul dan Kuku Bima atas bantuan ini. Semoga semakin maju dan sukses, sehingga bisa membantu banyak orang lagi," kata Annisa.

Sementara itu, Erinda bersyukur Sido Muncul dapat membantu operasi terhadap anaknya, Denaya.

Dirinya berharap program seperti ini terus dilanjutkan oleh Sido Muncul dan Kuku Bima kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Terima kasih banyak Sido Muncul dan Kuku Bima yang sudah membantu operasi Denaya. Mudah-mudahan bjsa terus diadakan karena membantu kami-kami yang benar benar membutuhkan agar anak kami bisa seperti anak-anak lain. Semoga Denaya sehat, operasinya lancar, semoga menjadi anak yang berbakti kepada orang tua dan nusa bangsa," ucap Erinda.

Pada penyerahan bantuan kali ini, Sido Muncul juga menghadirkan bintang iklan Suplemen Kesehatan Kuku Bima Donny Kesuma yang hadir untuk memberikan dukungan moral kepada pasien yang akan menjalankan operasi.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas