Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

OK Bank Garap Pembiayaan Konsumer untuk Renovasi Properti

Untuk masyarakat yang berencana melakukan renovasi rumah, pihaknya menyarankan agar menyiapkan rincian dana dan mendiskusikan total pengeluaran

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in OK Bank Garap Pembiayaan Konsumer untuk Renovasi Properti
ist
OK Bank memperluas bisnis pembiayaannya dengan menggarap pembiayaan konsumer di sektor properti dengan menyasar masyarakat yang membutuhkan dukungan dana untuk renovasi hunian. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Properti kini menjadi instrumen investasi yang diminati dan dinilai aman oleh masyarakat karena selalu dibutuhkan untuk tempat tinggal.

Selain itu, harga properti juga terus mengalami kenaikan, sehingga banyak masyarakat memilih properti sebagai investasi jangka panjang.

Hal ini mendorong OK Bank memperluas bisnis pembiayaannya dengan menggarap pembiayaan konsumer di sektor properti dengan menyasar masyarakat yang membutuhkan dukungan dana untuk renovasi hunian.

Baca juga: Tips Merencanakan Keuangan Sejak Dini untuk Milenial Ala OK Bank

Hardiansyah Ramadhan, Department Head Retail OK Bank menjelaskan, masyarakat perlu menyiapkan dana tambahan yang khusus dipergunakan untuk renovasi rumah dan tidak mengganggu cash flow sehari-hari.

Dia mengatakan, melakukan perencanaan renovasi rumah harus dilakukan secara matang, agar tidak banyak menghabiskan biaya dan waktu.

Untuk masyarakat yang berencana melakukan renovasi rumah, pihaknya menyarankan agar menyiapkan rincian dana dan mendiskusikan total pengeluaran dengan kontraktor sehingga segala sesuatu sudah terukur seperti yang direncanakan.

BERITA REKOMENDASI

Perlu dipersiapkan dana utama dan dana tambahan untuk berjaga-jaga jika ada pengerjaan tertunda dan membutuhkan waktu lebih lama. Dengan adanya dana tambahan, pemilik rumah dapat mengganti material yang rusak akibat cuaca yang tak menentu.

Terkait kebutuhan dana tambahan ini, Hardiansyah mengatakan OK! Bank memiliki beberapa program perbankan yang dapat membantu kebutuhan tersebut melalui Program OK KTA-nya.

Baca juga: OK Bank Bagikan Tiga Tips Cari Tambahan Penghasilan Agar Makin Cuan

"Program ini banyak dinikmati oleh nasabah yang memiliki rencana jangka panjang seperti ingin melakukan renovasi rumah atau keperluan lainnya," ujarnya.

Dia menjelaskan, pengajuan kredit OK KTA ini hanya dengan melampirkan identitas diri (KTP) dan dokumen lainnya dan pencairan cepat serta nilai pinjaman maksimal hingga Rp200 juta dengan tenor sampai 60 bulan dan suku bunga kompetitif.

 
 


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas