Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

JD.ID Trending seusai Umumkan Rencana Penutupan, Ini Nasib Kupon, Voucher, hingga Point Pelanggan

Seperti yang dikutip Tribunnews dari laman ofisial JD.ID , Selasa (31/1/2023), JD.ID akan berhenti menerima pesanan pada 15 Februari 2023.

Penulis: Bobby W
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in JD.ID Trending seusai Umumkan Rencana Penutupan, Ini Nasib Kupon, Voucher, hingga Point Pelanggan
TRIBUN/DANY PERMANA
Karyawan dan keluarga mengikuti acara 'JD.ID Family Fun Joy Walk' di CFD Senayan, Jakarta, Minggu (1/9/2019). Kegiatan 'JD.ID Family Fun Joy Walk' tersebut merupakan kegiatan internal JD.ID yang melibatkan karyawan dan keluarga sebagai bagian dari kick off program JD.ID '100 Days Shopping Marathon' yang akan dimulai selama 100 hari dari periode tanggal 4 September hingga 12 Desember 2019. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

TRIBUNNEWS.COM - Nama layanan belanja online alias e-commerce JD.ID ramai diperbincangkan warganet di linimasa dalam beberapa jam teakhir.

Hal ini terjadi pasca diumumkannya rencana tutup permanen atau berhenti beroperasi situs terebut pada 31 Maret 2023.

Seperti yang dikutip Tribunnews dari laman ofisial JD.ID, Selasa (31/1/2023), JD.ID akan berhenti menerima pesanan pada 15 Februari 2023.

Selanjutnya, e-commerce ini akan memberi waktu bagi seluruh mitra pengguna dan penjual untuk menyelesaikan transaksi hingga akhir Maret 2023.

Berikut adalah pengumuman dari JD.ID selengkapnya terkait penutupan tersebut:

Baca juga: Kiprah JD.ID Hingga Akhiri Masa Layanan pada Maret 2023

Dengan berat hati, kami memberitahukan bahwa JD.ID akan berhenti menerima pesanan Anda mulai tanggal 15 Februari 2023.

JD.ID dan semua layanannya akan dihentikan pada 31 Maret 2023.

Berita Rekomendasi

Untuk transaksi yang selesai sebelum tanggal penghentian layanan, perusahaan akan memenuhi pesanan seperti biasa, layanan purna jual dan dukungan akan tetap tersedia.

Jika Anda memiliki pertanyaan lain, silakan hubungi layanan pelanggan kami di 1500 618.

JD.ID menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pelanggan, penjual, mitra, dan karyawan atas dukungan yang telah diberikan dalam perjalanan kami selama ini.

Kami berharap dapat kembali melayani Anda di masa depan. Terima kasih.

Lantas bagaimana nasib Kupon, Voucher, hingga Point yang didapatkan pelanggan?

Berikut penjelasannya dari pihak JD.ID melalui FAQ:

Q: Apakah saya masih dapat menggunakan JD.ID untuk memesan, menerima barang, dan menikmati layanan purna jual setelah tanggal 31 Januari 2023?

A: Layanan platform kami akan memiliki batas sebagai berikut, harap selesaikan operasi sebelum melampaui batas waktunya, terima kasih atas pengertian Anda :
- Pada tanggal 15 Februari 2023, batas akhir pemesanan di aplikasi JD.ID
- Pada tanggal 28 Februari 2023, pesanan terakhir diproses. - Pada 15 Maret 2023, layanan purna jual untuk pengguna ditutup.
- Pada 22 Maret 2023, layanan purna jual terakhir diproses - Pada tanggal 31 Maret 2023, aplikasi JD.ID akan dihapus dari Google Playstore/AppStore. Pengguna tidak lagi dapat masuk ke aplikasi JD.ID, dan semua layanan aplikasi dihentikan.

Q: Setelah tanggal 31 Januari 2023, jika ada kupon/voucher yang masih berlaku, JD Points dan JD Balance di akun saya, apakah saya masih dapat menggunakannya?

A: JD.ID akan segera offline. Kami menyarankan Anda untuk menggunakan aset di akun Anda sesegera mungkin. Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan.

- Kupon/Voucher:
Karena JD.ID akan berhenti melakukan pemesanan mulai 15 Februari 2023, harap gunakan kupon sesegera mungkin sebelum waktu tersebut, dan kupon tidak akan digunakan lagi setelahnya.

- JD Points:
Karena JD.ID akan berhenti melakukan pemesanan mulai 15 Februari, harap gunakan JD Points sesegera mungkin sebelum waktu ini, dan tidak akan digunakan lagi setelahnya.

- JD Balance: Karena JD.ID akan offline mulai 31 Maret, harap selesaikan penarikan saldo JD Balance sebelum waktu tersebut, dan Anda tidak dapat lagi menarik uang tunai di aplikasi JD.ID setelah batas waktu tersebut.

Q: Bagaimana cara melakukan penarikan dana dari JDBalance dan kapan dana akan masuk ke rekening bank?

A: Untuk menarik dana, Anda harus terlebih dahulu mendaftarkan nomor rekening bank Anda. Pastikan nomor rekening yang didaftarkan sudah benar. Setelah rekening bank terdaftar, Anda dapat menarik dana dari JDBalance ke rekening bank Anda dengan estimasi waktu 1-3 hari kerja.

Berikut ini cara melakukan penarikan dana dari JDBalance ke rekening bank Anda:

1. Masuk ke menu JDBalance melalui menu "Akun Saya - JDBalance" atau melalui menu "Akun Saya - Pusat Keamanan - JDBalance".
2. Pilih menu Withdraw / Tarik Saldo. 3. Masukkan nominal saldo yang ingin Anda tarik ke rekening Anda minimal Rp 10.000, lalu pilih nomor rekening yang sudah Anda tambahkan sebelumnya.
4. Jika Anda belum menambahkan detail rekening, silakan lihat tautan "Bagaimana cara menambahkan rekening bank di JDBalance?"
5. Jika nominal dan nomor rekening Anda sudah sesuai, klik Submit / Kirim,
6. Anda akan diminta untuk memilih metode verifikasi melalui email atau nomor handphone yang terdaftar. Namun jika Anda hanya mendaftarkan salah satunya (Email / Nomor Handphone saja), maka kode OTP akan langsung dikirimkan ke Email atau Nomor Handphone Anda tanpa perlu memilih metode verifikasi.
7. Masukan kode OTP yang Anda terima melalui Email/SMS. 8. Klik "Konfirmasi" dan pengembalian dana akan masuk ke rekening Anda dalam estimasi waktu 1-3 hari kerja. Silakan periksa rekening Anda secara berkala.

(Tribunnews.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas