Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

24 Bus Pengangkut Peserta Mudik Gratis ke Jawa Timur Dinyatakan Lolos Ramp Check

Sebanyak 24 bus untuk mengangkut para peserta mudik gratis ke Jawa Timur telah lolos uji kelayakan bus atau ramp check.

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in 24 Bus Pengangkut Peserta Mudik Gratis ke Jawa Timur Dinyatakan Lolos Ramp Check
Tribunnews/Fahmi Ramadhan
Kepala Dinas Perhubugan Jawa Timur Nyono 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur menyatakan 24 bus untuk mengangkut para peserta mudik gratis telah lolos uji kelayakan bus atau ramp check.

Kadishub Provinsi Jawa Timur, Nyono menjelaskan bahwa seluruh bus yang digunakan warga untuk mudik telah diberi stiker khusus menandakan bus tersebut telah lolos uji ramp check.

"24 bus sudah kita ramp check, jadi ada tandanya ada stikernya," jelas Nyono di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2023).

Dari total 24 bus yang diberangkatkan untuk mudik gratis itu dijelaskan Nyono 23 diantaranya disediakan oleh Dishub Jawa Timur sedangkan 1 unit sisanya dari pihak swasta.

Sementara itu di sisi lain, tak hanya armada bus yang digunakan untuk mudik gratis, Nyono juga memastikan bahwa pihaknya telah melakukan uji kelayakan di semua terminal yang ada di Jawa Timur.

"Semua terminal-terminal di Jatim sudah kita lakukan ramp check, khususnya bis-bis di terminal tipe B," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Nyono menyatakan, pihaknya telah melakukan ramp check kepada 9 ribu bus yang ada di wilayah Jawa Timur.

Sebanyak 9 ribu bus tersebut meliputi berbagai jenis yang akan melakukan perjalanan mudik pada musim lebaran tahun 2023 ini.

"Itu bus AKDP, AKAP maupun pariwisata upaya kita untuk bantu pusat, untuk selalu meningkatkan keselamatan," pungkasnya.

1.080 Peserta Mudik Gratis

Gubernur Jawa Timur Khofifa Indar Parawansa melepas 1.080 peserta mudik gratis menuju sejumlah daerah di Jawa Timur dan diberangkatkan dari Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta Timur, Selasa (18/4/2023).

Baca juga: Demi Keselamatan Pemudik, Jasaraharja Pasang Peranti Digital untuk Me-rating Pengemudi Bus

Mereka diberangkatkan menggunakan 24 bus menuju sejumlah kabupaten di Pantura, Tapal Kuda, Madura, Pacitan, Ngawi dan Ponorogo.

"Ini adalah tahun kedua tahun lalu pertama kita pertama kalinya menyiapkan mudik gratis Jakarta-Jawa Timur dengan klaster-klaster yang sudah di sampaikan," ujar Khofifah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas