Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Mantan Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad Jadi Komisaris Utama BSI, Ini Profil Singkatnya

RUPST BSI memberhentikan Nizar Ali sebagai Komisaris dan digantikan oleh Abu Rokhmad.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Mantan Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad Jadi Komisaris Utama BSI, Ini Profil Singkatnya
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI kini memiliki nama baru pada kursi Komisaris Utama pasca digelarnya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin, (22/5/2023). Dalam hal ini, RUPST BSI menyetujui Muliaman D. Hadad untuk mengisi jabatan tersebut, menggantikan Adiwarman Azwar Karim. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Syariah Indonesia Tbk atau BSI kini memiliki nama baru pada kursi Komisaris Utama pasca digelarnya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin, (22/5/2023).

Dalam hal ini, RUPST BSI menyetujui Muliaman D. Hadad untuk mengisi jabatan tersebut, menggantikan Adiwarman Azwar Karim.

Direktur Utama BSI, Hery Gunardi mengatakan, RUPST juga memberhentikan Nizar Ali sebagai Komisaris dan digantikan oleh Abu Rokhmad.

Baca juga: BSI Lakukan Perombakan Jajaran Direksi, Berikut Formasinya Saat Ini

"Ditetapkan pengurus baru perseroan, dengan memberhentikan dengan hormat Adiwarman Azwar Karim sebagai Komisaris Utama dan Nizar Ali sebagai Komisaris," ucap Hery dalam konferensi pers secara virtual, Senin (22/5/2023).

"Kemudian mengangkat dan menetapkan Muliaman D. Hadad sebagai Komisaris Utama/Independen, Adiwarman Azwar Karim sebagai Wakil Komisaris Utama/Independen dan Abu Rokhmad sebagai Komisaris," sambungnya.

Profil Singkat Muliaman Hadad

Berita Rekomendasi

Muliaman Hadad adalah Duta Besar RI untuk Swiss merangkap Liechtenstein, dari penelusuran Tribunnews.

Pria bernama lengkap Muliaman Darmansyah Hadad itu dilantik menjadi Duta Besar (Dubes) pada 18 Mei 2017 oleh Presiden Joko Widodo ( Jokowi ).

Muliaman dilantik bersama dengan 16 duta besar lainnya yang kebanyakan berasal dari diplomat karier.

Sementara itu, hanya Muliaman dan pengacara Todung Mulya Lubis, duta besar yang berasal dari non-karier.

Sebelum menjadi duta besar, Muliaman Hadad adalah Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode Juli 2012 - Juli 2017.

Sebelum posisinya di OJK, pria kelahiran Bekasi, 3 April 1960 itu pernah menjabat sebagai seorang Deputi Gubernur Bank Indonesia sejak Desember 2006.

Selama masa kerjanya di Bank Indonesia, Muliaman Hadad memegang berbagai posisi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas