Mulai Besok Kereta Cepat Whoosh Gratis untuk Masyarakat
Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, pendaftaran bagi masyarakat untuk memperoleh tiket gratis Kereta Cepat Whoosh akan dibuka
Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberikan tarif gratis bagi masyarakat yang ingin menggunakan Kereta Cepat Whoosh mulai Selasa (3/10/2023) besok.
Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, pendaftaran bagi masyarakat untuk memperoleh tiket gratis Kereta Cepat Whoosh akan dibuka mulai sore ini.
"Karena ini tadi peresmian maka sore nanti kita buka (pendaftaran). Ini bisa digunakan untuk mulai perjalanan per tanggal 3 Oktober 2023," kata Eva kepada wartawan di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Senin (2/10/2023).
Baca juga: Kereta Cepat Whoosh Masih Gratis Sampai Pertengahan Oktober
Terkait kuota untuk perjalan Kereta Cepat Whoosh secara gratis ini Eva enggan menjelaskan secara detail. Sebab kata dia, hal itu menyesuaikan dengan ketersediaan kursi dari kereta itu sendiri.
Namun di sisi lain, masyarakat yang ingin mencoba Kereta Cepat Whoosh secara gratis bisa memilih relasi perjalanan yang dituju meliputi Stasiun Halim, Stasiun Padalarang, Stasiun Tegalluar.
"Masyarakat bisa memilih untuk relasi dan untuk saat ini juga pada saat Whoosh Experience program dijalankan, masyarakat juga sudah bisa memilih relasi di Padalarang," ungkapnya.
Eva juga mengungkapkan bahwa perjalanan Kereta Cepat Whoosh dijadwalkan delapan perjalanan per hari. Rinciannya empat perjalanan dari Stasiun Halim dan empat lainnya dari Stasiun Tegalluar.
"Jadwal itu bervariasi mulai dari pagi hari sampai dengan sore hari. Jadi ini adalah jadwal yang memang tercantum pada grafik perjalanan kereta api, berbeda dengan jadwal pada saat uji coba kemarin," jelasnya.
Asal tahu saja, bagi masyarakat yang ingin mengikuti perjalanan Kereta Cepat Whoosh secara gratis ini perlu mendaftar terlebih dahulu melalui website KCIC http://ayonaik.kcic.co.id/.
Baca juga: Resmikan Kereta Cepat Whoosh, Presiden Jokowi: Semuanya Serba Baru
Nantinya masyarakat hanya perlu mengisi identitas nama dan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Kemudian, tiket hanya bisa digunakan pada dua penumpang untuk satu kali transaksi.