Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Bantah Dikuasai China, BKPM BIlang Singapura Investor Terbesar Selama 3 Kuartal Berturut-turut

Singapura menjadi negara dengan investasi terbesar di Indonesia selama tiga kuartal berturut-turut di tahun 2023.

Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Bantah Dikuasai China, BKPM BIlang Singapura Investor Terbesar Selama 3 Kuartal Berturut-turut
Tangkapan layar
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat, Singapura menjadi negara dengan investasi terbesar di Indonesia selama tiga kuartal berturut-turut di tahun 2023.

Menteri Investasi sekaligus Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyatakan, hal tersebut mencerminkan bahwa investasi di Indonesia tidak hanya dikuasai oleh satu negara.

"Ini menunjukkan bahwa investasi kita ini tidak lagi dikuasai oleh satu negara yang diisukan selama ini seolah-olah investasi kita dari China saja," kata Bahlil dalam Konferensi Pers Realisasi Investasi Triwulan III 2023 di Gedung BKPM, Jakarta, Jumat (20/10/2023).

Bahlil tak menampik bahwa China agresif berinvestasi di Indonesia. Hal tersebut berbeda dengan sikap negara-negara Eropa yang membutuhkan waktu sedikit lebih lama.

"Cuma, memang kalau kita mau jujur, yang agresif itu China, Korea. Kalau Eropa, Amerika ini bagus tapi proposal nya terlalu lama. Negosiasi nya butuh iman yang kuat," jelasnya.

Berdasarkan data realisasi investasi kuartal III tahun 2023, Singapura masih menjadi posisi teratas negara investor terbesar dengan nilai investasi 4,4 miliar dolar AS.

Baca juga: Jokowi Tagih Realisasi Sejumlah Investasi China di Indonesia

Berita Rekomendasi

Berikut lima daftar negara investor terbesar selama tiga kuartal 2023.

Negara dengan investasi terbesar ke Indonesia di kuartal I 2023:

1. Singapura 4,3 miliar dolar AS
2. Hongkong 1,5 miliar dolar AS
3. China 1,2 miliar dolar AS
4. Jepang 1 miliar dolar AS
5. Amerika Serikat 0,8 miliar dolar AS

Negara dengan investasi terbesar ke Indonesia di kuartal II 2023:

1. Singapura 3,4 miliar dolar AS
2. China 2,6 miliar dolar AS
3. Hongkong 2 mikiar dolar AS
4. Jepang 1 miliar dolar AS
5. Amerika Serikat 0,8 miliar dolar AS

Negara dengan investasi terbesar ke Indonesia di kuartal III 2023:

1. Singapura 4,4 miliar US dolar
2. Tiongkok 1,8 miliar US dolar
3. Hongkong 1,7 miliar US dolar
4. Jepang 1,3 miliar US dolar
5. Malaysia 0,9 miliar US dolar

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas