Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ada Peningkatan Kasus Covid-19 dan Pneumonia, Penjualan Masker Ikut Meroket?

Kasus penyakit atau infeksi yang menyerang sistem pernapasan dikabarkan mengalami peningkatan di Indonesia.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Ada Peningkatan Kasus Covid-19 dan Pneumonia, Penjualan Masker Ikut Meroket?
Bambang Ismoyo/Tribunnews.com
Suasana di Pasar Pramuka 

Untuk masker medis biasa dibanderol Rp20 ribu per box. Adapun, per box terdapat 50 lembar masker medis biasa.

Sementara, masker KN94 per box berisikan 20 lembar masker, dibanderol Rp30 ribu per box.

Dan masker KN95 yang memiliki lapisan lebih tebal dan berkualitas, dihargai Rp55 ribu per box. Adapun per box berisi 50 lembar masker.

Lea menceritakan, masker-masker tersebut sempat mengalami peningkatan cukup signifikan pada puncak pandemi Covid-19.

Untuk KN95, sempat dibanderol senilai ratusan ribu rupiah.

"Kalau yang biasa isi 50, sekarang harga Rp20 ribu. Yang KN94 Rp30 ribu, isi 20. Dulu sempat Rp150 ribu per box," papar Lea.

"Nah yang KN95 Rp55 ribu, isi 50. Dulu pernah sampe Rp200 ribuan," sambungnya.

BERITA REKOMENDASI

Lea mengungkapkan, harga masker di tingkat pedagang eceran di Pasar Pramuka akan kompak naik, jika ada yang menaikkan harganya.

"Biasanya kalau di pasar Pramuka, kalau harga masker naik, semua toko ikut naik (kompak). Soalnya rata-rata dari distributor yang sama," pungkasnya. 

 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas