Cara Reservasi Tiket Rombongan Kereta Cepat Whoosh, Pemesanan Minimal 20 orang
Pemesanan tiket rombongan Kereta Cepat Whoosh dapat dilakukan maksimal H-10 sebelum keberangkatan dengan jumlah minimal 20 orang.
Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM – Berikut cara reservasi tiket rombongan Kereta Cepat Whoosh.
Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) atau yang saat ini dikenal dengan nama Kereta Cepat Whoosh merupakan salah satu moda transportasi cepat yang menghubungkan Jakarta dengan Bandung.
Hanya dengan menempuh perjalanan kurang lebih 30 menit, penumpang telah dapat sampai ditujuan.
Untuk mencoba moda transportasi ini, pengguna dapat membeli tiket baik secara online maupun offline.
Pembelian tiket secara offline dapat dilakukan di loket stasiun dengan metode pembayaran tunai maupun non tunai (Debit Card, Credit Card, dan QRIS).
Sedangkan pembelian tiket secara online dapat dilakukan melalui Aplikasi Whoosh Kereta Cepat dan website Kereta Cepat Whoosh.
Pelanggan saat ini juga dapat melakukan reservasi untuk tiket rombongan. Lantas bagaimana caranya ?
Cara Reservasi Tiket Rombongan
Berikut alur pemesanan tiket rombongan Kereta Cepat Whoosh:
- Mengajukan pemesan tiket rombongan melalui WhatsApp Business “Whoosh Group Reservation” di nomor +62 813 4000 2920
- Melengkapi data sesuai dengan format yang berlaku
Baca juga: Jadwal Shuttle Damri dari Bumi Hejo dan Stasiun Kereta Cepat Padalarang, Tarifnya Gratis
- Cek kembali bukti pemesanan apakah sudah sesuai
- Pencetakan tiket akan diproses setelah pembayaran selesai
Syarat Pengajuan Tiket Rombongan
Adapun ketentuan untuk reservasi tiket rombongan Kereta Cepat Whoosh sebagai berikut:
- Pengajuan tiket rombongan dilakukan maksimal H-10 sebelum keberangkatan
- Pemesanan tiket rombongan hanya dilakukan melalui WhatsApp Business “Whoosh Group Reservation” di nomor +62 813 4000 2920
- Pemesanan tiket rombongan minimal 20 orang per jam keberangkatan
Sumber (https://www.instagram.com/p/C2bN0cntj7i/?img_index=1)
(Tribunnews.com/Mikael Dafit)