Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Promo Tempat Wisata Spesial Pemilu 2024: Ada Ancol, Taman Safari Bogor hingga Gembira Loka

Berikut daftar tempat wisata yang menawarkan promo spesial di hari Pemilahan Umum (Pemilu) 2024.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Promo Tempat Wisata Spesial Pemilu 2024: Ada Ancol, Taman Safari Bogor hingga Gembira Loka
kolase Tribunnews.com
Promo Tempat Wisata Spesial Pemilu 2024: Ada Ancol, Taman Safari Bogor hingga Gembira Loka 

TRIBUNNEWS.COM – Simak, berikut daftar tempat wisata yang menawarkan promo spesial di hari Pemilahan Umum (Pemilu) 2024.

Dalam rangka menyemarakan pesta demokrasi yang jatuh pada tanggal 14 Februari 2024, berbagai tempat wisata berlomba menawarkan promo spesial Pemilu 2024.

Promo tersebut ditawarkan secara cuma – cuma dengan syarat menunjukkan tinta di jari sebagai bukti keikutsertaan dalam Pemilu 2024.

Selain untuk menyemarakan pemilu 2024, langkah ini diharapkan dapat menekan jumlah pemilih yang golput saat hari pencoblosan .

Berikut Daftar Tempat Wisata yang Menawarkan Promo Spesial Pemilu 2024 :

Ancol

Ancol memberikan promo spesial Pemilu untuk tiket masuk ke Atlantis Ancol dan Jakarta Bird Land khusus di tanggal 14 Februari 2024.

Syaratnya cukup menunjukkan tinta usai mencoblos di jari tangan.

Berita Rekomendasi

Selama promo Pemilu 2024 nantinya tiket masuk Samudra Ancol: Berpetualang Bersama Dolphi hanya dibanderol Rp55.000.

Untuk wahanan Sea World: Menjelajah Dunia Bawah Laut hanya Rp65.000. Kemudian Jakarta Bird Land: Eksplor Berbagai Jenis Burung dengan harga spesial Rp45.000.

Sementara khusus Atlantis: Main ke Atlantis Ancol hanya Rp55.000 dan tiket Dufan: Seru-seruan di Dufan dibanderol mulai dari Rp140.000 per orang.

Baca juga: Promo Pemilu 2024, Tunjukan Tinta Pencoblosan Bisa Klaim Ayam Mcd Rp14 Ribu, Eskrim Gratis di BR

Taman Safari

Tak mau kalah dengan yang lainnya, Taman Safari Bogor turut memberikan promo tiket masuk dengan harga spesial.

Yakni mulai dari harga Rp200 ribu.

Dengan harga spesial ini, nantinya pengunjung bisa menikmati beragam wahana. Mulai dari Safari Journey, visit Istana Panda, keliling 8 exhibit satwa, visit dan berendam di Curug
Jaksa dan gratis menikmati 20 wahana permainan.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas