Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

'Berduri', Ini Gambar Virus Corona Diperbesar, Bentuk Corona seperti Mahkota

Seperti ini gambar virus corona jika diperbesar pakai mikroskop elektron, berduri dan seperti mahkota

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in 'Berduri', Ini Gambar Virus Corona Diperbesar, Bentuk Corona seperti Mahkota
Kolase pixabay/NIAID-RM/Institut Kesehatan Nasional / AFP
Gambar virus corona diperbesar dengan mikroskop 

TRIBUNNEWS.COM - Gambar virus corona atau Covid-19 akan terlihat jika diperbesar dengan mikroskop.

Namun, tak sembarang mikroskop bisa memperlihatkan bentuk virus mematikan yang kini merebak di dunia itu.

Penglihatan bentuk dan gambar virus corona harus melalui mikroskop berteknologi dan bercahaya tinggi yakni mikroskop elekron.

Seperti yang dilakukan oleh peneliti di Amerika Serikat (AS) membuat penelitian mengenai virus yang menyerang lebih dari 70.000 orang di dunia itu.

Para peneliti tak hanya ingin melihat wujud virus yang kemudian diharapkan sekaligus menemukan cara memberantas persebaran virus corona yang telah menewaskan lebih dari 1.700 orang,

Ilmuwan National Institutes of Health (NIH) lalu mengungkap bentuk virus corona dengan penglihatan alat mikroskop berteknologi tinggi.

Baca: Beda KLB dengan Lockdown, Sama-sama Upaya Cegah Covid-19, Tapi?

Faktanya, virus yang berasal dari Wuhan, China, itu tak bisa dilihat dengan mikroskop biasa.

Berita Rekomendasi

Para cendekiawan memerlukan mikroskop cahaya yakni mikroskop elektron untuk melihat bentuk virus tersebut.

Fakta lain bentuk virus corona dirangkum Tribunnews.com dari Daily Mail:

1. Bentuk Mahkota

Para ilmuwan di National Institute of Health (NIH) mengumpulkan sampel dari orang Amerika yang terinfeksi virus corona.

Mereka menangkap gambar-gambar virus yang muncul dari berbagai jenis sel, dan meminta tim seniman visual medis mengedit warna gambar untuk memperjelas gambar sel-sel sehat.


Para ilmuwan tidak terkejut melihat bahwa gambar mikroskop menyerupai gambar dari virus SARS.

Baca: Cegah Virus Corona, Seluruh Kantor Polisi di Indonesia Disemprot Disinfektan

Coronavirus, sebagai sebuah keluarga, diberi nama berdasarkan kemiripan bentuknya dengan corona, atau mahkota.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas