Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cegah Corona, Biddokes Polda Papua Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Asrama Kepolisian

Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polda Papua melakukan penyemprotan disinfektan di Asrama Polisi Dok VIII Atas.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Cegah Corona, Biddokes Polda Papua Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Asrama Kepolisian
(Humas Polda Papua)
Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polda Papua melakukan penyemprotan disinfektan di Asrama Polisi Dok VIII Atas, Rabu (1/4/2020) guna mencegah virus corona. (Humas Polda Papua) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polda Papua melakukan penyemprotan disinfektan di Asrama Polisi Dok VIII Atas.

Hal tersebut dilakukan untuk menekan penyebaran virus corona di Papua khususnya di Kota Jayapura.

Terlebih, di Setukpa Lemdik Sukabumi, Jawa Barat ada ratusan siswa hasil rapid testnya positif.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Mustofa Kamal mengatakan asrama jadi lokasi penyemprotan untuk memastikan pencegahan corona baik di lingkungan tempat tinggal maupun tempat kerja.

Baca: Kronologi 300 Siswa Setukpa Polri Positif Corona Hasil Rapid Test, Argo Yuwono: Awalnya 1 Siswa DBD

Baca: 475.200 Alat Rapid Test Corona Sudah Disalurkan Ke Seluruh Daerah di Indonesia

Baca: Detik-detik Pertemuan Detri Warmanto dengan Kedua Anaknya Usai 2 Pekan Diisolasi karena Virus Corona

"Selain asrama, kami juga lakukan penyemprotan di Kantor Polisi sampai tempat-tempat umum, perkantoran dan tempat ibadah yang ada di Kota Jayapura," imbuhnya.

Lebih lanjut untuk meminimalisir jumlah pasien yang positif corona di Papua, Kamal menghimbau kepada masyarakat, agar tidak panik dalam menghadapi wabah Virus Corona.

BERITA REKOMENDASI

"Laporan terakhir di Papua yang positif corona ada 10 orang. Kami minya warga tetap waspada dan melakukan antisipasi agar tidak terjangkit virus corona dengan menjaga kebersihan. Jika ini dapat dilakukan warga dengan baik maka akan terhindar dari virus corona," katanya.

Tidak lupa, Kamal mengingatkan warga pentingya melakukan upaya Social Distancing demi meminimalisir kontak langsung antar manusia demi mengurangi penularan corona.

1.677 kasus corona di Indonesia

umlah pasien positif corona di Indonesia yang tercatat pada Rabu (1/4/2020) pukul 12.00 WIB terus bertambah.

Hal itu disampaikan oleh Juru Bicara Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi persnya, melansir melalui YouTube Kompas TV.


Yuri mengatakan terdapat  149 kasus baru dari sebelumnya 1.528 kasus.

"Penambahan konfirmasi kasus positif 149 orang, total kasus menjadi 1.677," ujar Yuri, di kantor BNPB, Jakarta, Rabu (1/4/2020).

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas