Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasien Positif Corona Asal Majalengka Meninggal Dunia, Diduga Tertular Saat Ikut Acara di Lembang

Seorang pasien positif Covid-19 asal Majalengka, Jawa Barat, meninggal dunia setelah beberapa hari menjalani perawatan di RSHS Bandung

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pasien Positif Corona Asal Majalengka Meninggal Dunia, Diduga Tertular Saat Ikut Acara di Lembang
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Covid-19 

Laporan Wartawan TribunCirebon.com, Eki Yulianto

TRIBUNNEWS.COM, MAJALENGKA - Seorang pasien positif Covid-19 asal Majalengka, Jawa Barat, meninggal dunia setelah beberapa hari menjalani perawatan di RSHS Bandung, Senin (20/4/2020).

Pasien tersebut diduga terjangkit virus Corona saat mengikuti acara di Lembang, Bandung, pada Januari 2020 lalu.

"Namun, terkait dikebumikannya, kami kurang paham, apakah di Bandung atau di Majalengka," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Majalengka, Alimudin, saat dikonfirmasi TribunCirebon.

Menurut Alimudin pasien positif corona tersebut menjalani perawatan kurang lebih selama dua minggu setelah dinyatakan positif Covid-19.

Baca: Perppu Penanganan Corona Digugat ke MK, Mahfud MD: Saya Bergairah Kalau Ada yang Gugat

Namun, nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia pada hari ini.

"Kini setelah meninggalnya warga asal Kecamatan Kasokandel itu, di Majalengka belum lagi terdapat yang positif Corona," kata Alimudin.

BERITA REKOMENDASI

Dalam catan Gugus Tugas, sampai hari ini Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 29 orang.

Rinciannya 3 orang masih dalam pengawasan, dan selesai pengawasan 26 orang.

Baca: Perjuangan Sopir Taksi Online di Tengah Pandemi Corona: Dapat 5 Penumpang Saja Sudah Alhamdulillah

Sedangkan, orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 428 orang dengan rincian 65 masih dalam pemantauan dan selesai 363 orang.

Pihaknya berharap warga Kabupaten Majalengka yang saat ini status pasien dalam pengawasan (PDP) maupun orang dalam pengawasan (ODP) tidak ada yang positif Covid-19.

Dirinya pun tidak pernah bosan mengajak kepada semua warga Majalengka agar patuh terhadap himbauan pemerintah (protokol kesehatan) di tengah pandemi Covid-19 ini.


"Dengan cara hidup sehat dan bersih, mengindari kegiatan berkerumun, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun atau, hand sanitizer," kata Alimudin yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Majalengka tersebut.

Angka kasus corona di Indonesia

Halaman
123
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas