Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hingga Kini Tercatat Ada 233.120 ODP di Indonesia, Sebagian Besar Sudah Selesai Dipantau

Saat ini tercatat ada 233.120 orang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Indonesia

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Hingga Kini Tercatat Ada 233.120 ODP di Indonesia, Sebagian Besar Sudah Selesai Dipantau
istimewa
Juru Bicara Pemerintah untuk COVID-19 Achmad Yurianto 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat ini tercatat ada 233.120 orang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP).

Angka tersebut naik dari sehari sebelumnya, Kamis (30/4/2020), yang mencatat 230.411 ODP.

Data tersebut dihimpun secara berjenjang dari tingkat kabupaten atau kota hingga tingkat provinsi.

"Kasus ODP yang kita pantau dan sudah sebagian besar selesai di pantau sebanyak 233.120 orang," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube di Channel BNPB, Kamis (30/4/2020).

Baca: Angka Kasus Covid-19 di Indonesia Hari Ini: 10.551 Positif Corona, 800 Meninggal, dan 1.591 Sembuh

Kemudian jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) naik menjadi 22.123 orang.

Hari sebelumnya tercatat hanya ada 21.827 orang PDP.

Baca: Prakiraan Cuaca BMKG 34 Kota, Sabtu 2 Mei 2020: Banda Aceh Berpotensi Hujan Lebat saat Siang Hari

Berita Rekomendasi

"Pasien dalam pengawasan, PDP sebanyak 22.123 orang," ucap Achmad Yurianto.

Achmad Yurianto mengatakan kasus positif corona saat ini telah merambah ke 318 kabupaten dan kota di 34 Provinsi.

Angka kasus corona di Indonesia terkini

Pemerintah melaporkan 433 kasus baru terkonfirmasi virus corona atau Covid-19 di Indonesia, Jumat (1/5/2020).

Kini total kasus positif Covid-19 di Indonesia meningkat menjadi 10.551 orang.


"Penambahan pasien terkonfirmasi positif 433 orang," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers yang disiarkan langsung melalui YouTube di Channel BNPB, Jumat (1/5/2020).

Baca: Pantas Bisa Lembut Banget, Ternyata ini Rahasia Membuat Sponge Cake ala Bakery Terkenal

Sementara itu, total saat ini ada 800 orang meninggal dunia akibat virus corona setelah ada tambahan 8 orang korban pada hari ini.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas