Penambahan Kasus Covid-19 Tembus 3 Ribu Lebih, 1.902 Pasien Dinyatakan Sembuh
Rekor tertinggi penambahan kasus corona tercatat hari sebelumnya Jumat (28/8/2020) dengan 3.003 kasus.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jumlah pasien positif virus corona di Indonesia hingga Sabtu (29/8/2020) sore terus bertambah. Tercatat, terdapat 3.308 penambahan konfirmasi kasus positif, dari sebelumnya 165.887 kasus.
Sehingga total kasus corona di Indonesia menjadi 169.195 kasus.
Dengan penambahan kasus di angka lebih dari 3 ribu, Indonesia kembali mencatat rekor penambahan harian pasien positif virus corona.
Website resmi Kementerian Kesehatan, kemkes.go.id mengungkap, sebelumnya, rekor tertinggi penambahan kasus corona tercatat hari sebelumnya Jumat (28/8/2020) dengan 3.003 kasus.
Indonesia mencatat penambahan kasus di atas angka 3.000 selama dua hari berturut-turut.
Kabar baiknya, ada sejumlah 1.902 pasien yang berhasil sembuh. Jumlah pasien sembuh total menjadi 122.802, dari pasien sebelumnya sebanyak 120.900 pasien.
Baca: Gunakan Teknologi Oxford Nanopore, LIPI Berhasil Peroleh Sekuens Genom Utuh Virus Corona
Sementara itu, jumlah pasien positif Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia juga mengalami penambahan sebanyak 92 orang.
Sehingga total pasien meninggal dunia setelah terjangkit virus corona menjadi 7.261 orang, dari sebelumnya 7.169. Penambahan kasus positif tersebut tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.
Provinsi Jawa Timur kini menjadi provinsi dengan jumlah kasus terbanyak. Disusul dengan DKI Jakarta, Sulawesi Selatan, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Kalimantan Selatan.
Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman menemukan adanya strain mutasi virus corona baru di Indonesia yang diyakini lebih ganas serta jauh lebih menular.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman Amin Soebandrio. Strain mutasi virus SARS-CoV-2 ini sebelumnya juga telah terdeteksi di sejumlah negara seperti di Malaysia.
"Yang mungkin menjadi perhatian utama saat ini adalah pertanyaan apakah ada di antara virus-virus yang whole genom sequencing-nya (pengurutan keseluruhan genom) sudah dilaporkan ke GISAID, apakah ada yang mengandung mutasi yang menunjukkan virus itu memiliki potensi bisa menular lebih cepat yaitu disebut D614G," kata Amin dalam konferensi pers virtual LIPI, Jumat (28/8/2020) lalu.
Hasil identifikasi strain baru itu akan disampaikan kepada Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro kepada Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto dalam waktu dekat.
Baca: Bayi 15 Bulan di Madiun Positif Covid-19, Diduga Tertular dari Keluarga
Pasalnya, hal itu berkaitan dengan upaya pengendalian Covid-19 secara keseluruhan di Indonesia.