Update 17 November 2020: Bertambah 3.193, Pasien Covid-19 Sembuh Kini Berjumlah 398.636 Orang
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat terjadi penambahan kasus sembuh Covid-19 sebanyak 3.193 pasien.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat terjadi penambahan kasus sembuh Covid-19 sebanyak 3.193 pasien.
Data tersebut didapat dari situs resmi covid19.go.id, yang dikutip Tribunnews, Selasa (17/11/2020).
Kini total pasien sembuh Covid-19 berjumlah 398.636 orang.
Satgas Covid-19 juga mencatat penambahan kasus terkonfirmasi positif sebayak 3.807 orang, sehingga total kasus positif Covid-19 sebanyak 474.455 orang.
Baca juga: Update 17 November 2020: Bertambah 3.807, Total Kasus Positif Covid-19 Kini Berjumlah 474.455
Angka tambahan ini seperti diketahui meningkat ketimbang pada hari Senin kemarin yang mencapai 3.535 kasus.
Sementara jumlah yang meninggal dunia menjadi 15.393 orang setelah ada penambahan kasus meninggal hari ini sebanyak 97 orang.
Jumlah Suspek yang dipantau per hari ini tercatat sebanyak 64.928 orang.
Baca juga: Jokowi Mengaku Siap Jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19
Adapun spesimen yang diperiksa hari ini sebesar 39.772 spesimen.
Seperti diketahui, pada Senin (16/11/2020) kemarin, kasus positif Covid-19 total sebanyak 470.468 kasus.
Sementara, jumlah pasien sudah sembuh menjadi 395.443 orang.
Adapun total pasien meninggal dunia sejumlah 15.298 orang.
Vaksin Tidak Otomatis Langsung Hentikan Pandemi Covid-19
Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan vaksin tidak akan dengan sendirinya menghentikan pandemi virus corona atau Covid-19.