Update Corona Indonesia 20 November 2020: Total 488.310 Positif, 410.552 Sembuh, 15.678 Meninggal
Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, bertambah 4.792 pasien per Jumat (20/11/2020).
Penulis: Nuryanti
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, bertambah 4.792 pasien per Jumat (20/11/2020).
Dikutip dari Covid19.go.id, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia menjadi 488.310 pasien.
Sebelumnya, pada Kamis (19/11/2020), total kasus positif sebanyak 483.518 orang.
Lalu, jumlah pasien yang sembuh pada hari ini menjadi 410.552 di seluruh Indonesia.
Pada hari sebelumnya, total pasien yang sembuh yakni 406.612 orang.
Sehingga, ada penambahan pasien sembuh sebanyak 3.940 orang.
Kemudian, total ada 15.678 orang yang dinyatakan meninggal dunia hingga Jumat hari ini.
Sementara, data Kamis kemarin sebanyak 15.600 orang dinyatakan meninggal dunia.
Sehingga, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal dunia dalam 24 jam sebanyak 78 orang.
Baca juga: Tak Patuh Protokol Kesehatan Corona, 5 Figur Publik Ini Sempat Dikecam, Ada yang Pesta Mewah
Vaksin Covid-19 Aman dan Halal
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito berharap masyarakat tidak takut dan ragu ketika vaksin Covid-19 sudah siap untuk diberikan.
Pemerintah tengah memastikan vaksin yang akan digunakan aman, memiliki efektivitas dan halal.
Pemerintah juga menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memastikan vaksin yang digunakan halal.
Vaksin yang digunakan nanti sudah lulus uji klinis tahap 3, dan menerima emergency use of authorization (EUA) dari Badan Pemeriksa Obat dan Makanan (POM) serta terdaftar di World Health Organization (WHO).