Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE Corona di Jawa Tengah 30 November 2020: Total 8.730 Pasien Positif Masih Jalani Perawatan

Sebanyak 8.730 pasien positif Covid-19 di Jawa Tengah masih menjalani perawatan hingga Senin hari ini.

Penulis: Nuryanti
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in UPDATE Corona di Jawa Tengah 30 November 2020: Total 8.730 Pasien Positif Masih Jalani Perawatan
Freepik
Update Corona di Jawa Tengah. Sebanyak 8.730 pasien positif Covid-19 di Jawa Tengah masih menjalani perawatan hingga Senin hari ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 8.730 pasien positif Covid-19 di Jawa Tengah masih menjalani perawatan pada Senin (30/11/2020).

Terjadi penambahan pasien yang dirawat dalam sehari, yakni sebanyak 1.012 orang.

Dikutip dari laman Corona.jatengprov.go.id, total pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh yakni ada 43.383 orang.

Jumlah pasien yang sembuh bertambah 892 orang dalam 24 jam.

Adapun total pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Jawa Tengah yakni ada 55.803 orang.

Sehingga, ada penambahan kasus sebanyak 1.958 pasien positif di Jawa Tengah.

Total 3.690 orang dinyatakan meninggal dunia hingga Senin hari ini.

Berita Rekomendasi

Jumlah orang yang meninggal dunia dalam sehari yakni sebanyak 54 orang.

Lalu, total pasien suspek Covid-19 di Jawa Tengah sebanyak 6.750 orang.

Baca juga: Sri Sultan HB X Perpanjang Status Tanggap Darurat Covid-19 di DIY Hingga 31 Desember 2020

Baca juga: Cara Terbaik Mencuci Pakaian Agar Virus Corona yang Menempel di Pakaian Bisa Musnah

Baca juga: BREAKING NEWS Update Corona Indonesia 30 November 2020: Tambah 4.617 Kasus, Total 538.883 Positif

Update Covid-19 di Indonesia

Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, bertambah pasien 4.617 per Senin (30/11/2020).

Dikutip dari www.kemkes.go.id, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia menjadi 538.883 pasien.

Sebelumnya, pada Minggu (29/11/2020), jumlah penambahan kasus sebanyak 6.267 pasien.

Penambahan kasus tersebut menjadi rekor tertinggi virus corona di Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas