Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE Daftar Wilayah yang Masuk Zona Merah Risiko Tinggi Penyebaran Covid-19 di Pulau Jawa

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid‑19 memberikan laporan terbaru terkait peta zonasi risiko penyebaran virus corona, Minggu (3/1/2021)

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Daryono
zoom-in UPDATE Daftar Wilayah yang Masuk Zona Merah Risiko Tinggi Penyebaran Covid-19 di Pulau Jawa
https://covid19.go.id/peta-risiko
UPDATE Daftar Wilayah yang Masuk Zona Merah Risiko Tinggi Penyebaran Covid-19 di Pulau Jawa 

TRIBUNNEWS.COM - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid‑19 memberikan laporan terbaru terkait peta zonasi risiko penyebaran virus corona.

Dikutip dari laman covid19.go.id , Rabu (6/1/2021) siang, disajikan secara lengkap daerah mana saja yang memiliki risiko tinggi hingga wilayah tidak terdampak.

Di Pulau Jawa sendiri ada sejumlah kota/kabupaten yang memiliki risiko tinggi penyebaran Covid-19.

Di mana sajakah daerah-daerah tersebut? Berikut Tribunnews sajikan informasi lengkapnya:

Baca juga: Pemerintah Batasi Aktivitas Masyarakat di Sejumlah Daerah, Ini Daftar Wilayah dan Jenis Aturannya

Baca juga: BREAKING NEWS: Pemerintah Terapkan Pembatasan Sosial Berskala Mikro di Jawa dan Bali 11-25 Januari

Provinsi Banten

Di Provinsi Banten memiliki 3 wilayah yang menjadi zona risiko tinggi penyebaran Covid-19, yakni Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan

Sedangkan 6 wilayah lainnya berada di zona risiko sedang, seperti Pandeglang, Lebak, Kabupaten Tangerang, hingga Serang.

Berita Rekomendasi

Provinsi DKI Jakarta

Provinsi DKI Jakarta memiliki 3 wilayah risiko tinggi penularan Covid-19, yakni Jakarta Utara, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Sedangkan sisanya, yakni Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat berada di risiko sedang.

Provinsi Jawa Barat

Untuk Provinsi Jawa Barat terdapat 5 wilayah yang masuk dalam zona risiko tinggi, yakni Kabupaten Cirebon, Kabupaten Karawang, Kota Bekasi, Kota Depok, Kota Tasikmalaya

Sedangkan sisanya berada di risiko sedang dan risiko rendah.

Misalnya, Kota Bogor dan Kota Cimahi yang berada di zona risiko sedang.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas