Update Virus Corona Dunia 17 Januari 2021: Indonesia Masuk 20 Besar
Indonesia terdaftar menjadi 20 besar kasus Covid-19 tertinggi di dunia per Minggu, 17 Januari 2021.
Penulis: Ranum KumalaDewi
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Pandemi corona hingga kini masih terus melanda berbagai negara di dunia.
Dari hari ke hari, kasus Covid-19 di seluruh dunia terlihat semakin meningkat.
Tidak terkecuali, Indonesia yang baru saja memecahkan rekor pada hari Sabtu (16/1/2021) kemarin, dengan jumlah positif virus corona bertambah 14.224 kasus.
Dikutip dari worldometers.info, Minggu (17/1/2021), Indonesia terdaftar menjadi 20 besar kasus Covid-19 tertinggi di dunia.
Dengan jumlah pasien positif virus corona sebanyak 896.642, kasus meninggal dunia sebanyak 25.767 kasus , sementara jumlah pasien yang sudah sembuh sebanyak 727.358 pasien.
Baca juga: Tambah 14.224, Kasus Corona Pecah Rekor 4 Hari Berturut-turut, Alarm untuk Pemerintah
Baca juga: Cegah Penyebaran Varian Baru Virus Corona, Inggris Tutup Semua Pintu Masuk Mulai 18 Januari 2021
Baca juga: Pemerintah Diminta Beri Perhatian dan Insentif Lebih Baik Untuk Tenaga Kesehatan yang Tangani Corona
Meskipun jumlah kasus terus bertambah, harapan muncul dengan semakin banyaknya pasien Covid-19 yang sembuh.
Berikut ini update 10 peringkat negara berdasarkan jumlah kasus Covid-19 tertinggi per Minggu:
1. Amerika Serikat
Jumlah kasus = 24,306,043
Meninggal dunia = 405,261
Sembuh = 14,343,644
2. India
Jumlah kasus = 10,558,710
Meninggal dunia = 152,311
Sembuh = 10,196,184
3. Brazil
Jumlah kasus = 8,456,705
Meninggal dunia = 209,350
Sembuh = 7,388,784
4. Rusia
Jumlah kasus = 3,544,623
Meninggal dunia = 65,085
Sembuh = 2,936,991
5. UK
Jumlah kasus = 3,357,361
Meninggal dunia = 88,590
Sembuh = 1,519,106
6. Perancis
Jumlah kasus = 2,894,347
Meninggal dunia = 70,142
Sembuh = 208,071
7. Turki
Jumlah kasus = 2.380.665
Meninggal dunia = 23.832
Sembuh = 2.254.052
8. Italia
Jumlah kasus = 2.368.733
Meninggal dunia = 81.800
Sembuh = 1.729.216
9. Spanyol
Jumlah kasus = 2.252.164
Meninggal dunia = 53.314
Sembuh = -
10. Jerman
Jumlah kasus = 2.038.645
Meninggal dunia = 47.121
Sembuh = 1.657.900
(Tribunnews.com/Ranum Kumala Dewi)