Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS Update Corona Indonesia 21 April 2021: Tambah 5.720 Kasus, Total 1.620.569 Positif

Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, bertambah 5.720 pasien pada Rabu (21/4/2021).

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
zoom-in BREAKING NEWS Update Corona Indonesia 21 April 2021: Tambah 5.720 Kasus, Total 1.620.569 Positif
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Update Covid-19 Indonesia 21 April 2021: Tambah 5.720 Kasus, Total 1.620.569 Positif. 

TRIBUNNEWS.COM - Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) di Indonesia, bertambah 5.720 pasien pada Rabu (21/4/2021).

Sehingga, saat ini total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 1.620.569 kasus, dari sebelumnya yang sebanyak 1.614.849 kasus.

Hal itu tercatat dalam website resmi Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan ekonomi Nasional, covid19.go.id, pada Rabu sore pukul 17.26 WIB.

Kabar baiknya, sebanyak 7.314 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

Baca juga: Pemerintah Bayar Tunggakan Insentif kepada 30.105 Tenaga Kesehatan yang Tangani Covid-19

Baca juga: Menkes Budi: 363 Juta Orang Akan Divaksinasi Covid-19 pada Semester II 2021

Jumlah pasien sembuh diketahui bertambah menjadi 1.475.456 dari sebelumnya sebanyak 1.468.142 pasien.

Sementara pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 bertambah sebanyak 230 pasien.

Sehingga, total pasien yang meninggal dunia karena Covid-19 menjadi 44.007 dari sebelumnya 43.777 pasien.

Berita Rekomendasi

Penambahan kasus positif Covid-19 itu tersebar di seluruh wilayah provinsi di Indonesia.

Baca juga: Tak Sekadar Tiba di Tujuan, Vaksin Covid-19 Dipastikan Aman Hingga Digunakan

Baca juga: Menkes: Ada Lansia yang Ragu dan Tidak Nyaman Jalani Vaksinasi Covid-19

Lonjakan Kasus Covid-19 di India Membuat Indonesia Waspada

Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, lonjakan drastis kasus Covid-19 di India perlu menjadi pelajaran penting bagi Indonesia.

Sebagai negara yang masuk daftar pelaksanaan vaksinasi Covid-19 terbesar, Indonesia harus bersiap diri menghadapi berbagai kemungkinan.

"Karena India itu sudah berhasil menurunkan kasus terkonfirmasi positif anjlok, tiba-tiba naiknya drastis luar biasa dan itu kita tidak perlu belajar saat mengalami, tapi cukup belajar dari orang lain. Kita masih sangat amat waspada," ujar Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Sonny Harry B. Harmadi kepada wartawan, Selasa (20/4/2021).

Menurut Soni, pola masyarakat di India dan Indonesia hampir sama, dimana protokol kesehatan mulai diabaikan masyarakat.

Baca juga: Epidemiolog : Lonjakan Kasus Covid-19 di India karena Faktor Perilaku dan Varian Corona Baru

Baca juga: Cerita Lansia 104 Tahun Ikut Vaksinasi Covid-19, Tetap Sehat dan Tidak Merasakan Efek Samping

India sedang lengah, karena menganggap setelah memberi vaksinasi kepada 3 juta orang maka Covid-19 terkendali.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas