Soal Euro 2020, Wamenkes Ingatkan Potensi Penularan Covid-19 Saat Nobar
Wakil Menteri Kesehatan RI dr Dante Saksono Harbuwono mengimbau agar kegiatan nonton bareng atau nobar dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelaran turnamen sepakbola Eropa atau EURO 2020 bakal digelar akhir pekan ini.
Wakil Menteri Kesehatan RI dr Dante Saksono Harbuwono mengimbau agar kegiatan nonton bareng atau nobar dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan yang ketat.
"Saya mengimbau kepada masyarakat, adanya Piala Eropa, lebaran, hiburan itu tetap kita harus menjaga protokol kesehatan," kata Dante dalam diskusi KPCPEN yang digelar virtual, Kamis (10/6/2021).
Menurutnya, masyarakat harus menyadari setiap orang memiliki potensi menularkan virus kepada orang lain.
Terutama di kalangan muda, yang merasa sehat lalu mengabaikan protokol kesehatan padahal membawa virus.
"Biasanya yang tanpa gejala adalah orang-orang berusia muda. Kemudian menjadi gejala ketika mereka menularkan kepada anggota keluarganya yang sudah tua atau memiliki komorbid tertentu," ungkap Dante.
Baca juga: Panglima TNI: Perlu Kesadaran Sangat Ekstra untuk Memutus Rantai Penyebaran Covid-19 di Jawa Timur
"Walaupun kita tidak mempunyai gejala, tetapi kita mempunyai potensi untuk menularkan kepada orang-orang di sekitar yang kita cintai, yang mungkin akan menjadi lebih berbahaya daripada yang kita alami pada saat kita tidak bergejala," imbaunya.
Pencegahan virus corona menurut WHO
Menurut WHO, Langkah-langkah perlindungan dari virus corona adalah tetap mengetahui informasi terbaru tentang wabah Covid-19.
Hal tersebut tersedia di situs web WHO atau melalui otoritas kesehatan publik nasional dan lokal.
Cara mencegah kemungkinan terinfeksi Covid-19 adalah dengan melakukan beberapa tindakan pencegahan sederhana seperti berikut ini:
1. Cuci tangan teratur
Bersihkan tangan Anda secara teratur dan menyeluruh dengan hand sanitizer berbasis alkohol atau cuci dengan sabun dan air.
Alasannya, mencuci tangan dengan sabun dan air atau menggunakan hand sanitizer berbasis alkohol dapat membunuh virus yang mungkin ada di tangan.