Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

CS:GO G2 Esports Juara Blast Premier World Final 2022 di Etihad Arena, Kalahkan Team Liquid 2-0

G2 Esports dinobatkan sebagai juara Blast Premier setelah kalahkan Team Liquid dengan skor 2-0 di final.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in CS:GO G2 Esports Juara Blast Premier World Final 2022 di Etihad Arena, Kalahkan Team Liquid 2-0
Instagram @g2esports
G2 Esports dinobatkan sebagai juara Blast Premier setelah kalahkan Team Liquid dengan skor 2-0 di final. 

TRIBUNNEWS.COM - G2 Esports cabang CS:GO telah dinobatkan sebagai juara Blast Premier World Final di Etihad Arena, Abu Dhabi.

Kapten tim G2 Esports, Rasmus Nielsen sukses kalahkan tim unggulan dari NA (North America) yakni Team Liquid dengan skor 2-0.

Sukses kalahkan Liquid di map Inferno dengan angka 16-7 dan Mirage 16-12.

Terdapat kurang lebihnya delapan tim yang ikut berlaga dalam Blast Premier World Final di Etihad Arena.

G2 Esport di Etihad
G2 Esports lakoni laga Blast Premier di Etihad Arena, Abu Dhabi yang berisi 8 tim dari penjuru dunia.

Navi, Heroic, Faze Clan, Outsiders, Team Vitality, G2 Esports, OG dan Team Liquid adalah kontestan yang ikut serta memeriahkan Blas Premier.

G2 Esport berhasil bawa pulang hadiah utama sekitar $500.000 atau 7,7 milyar rupiah.

Sedangkan Team Liquid yang menduduki runner-up mendapat uang sebesar $250.000 atau kurang lebih 3,8 milyar rupiah.

Berita Rekomendasi

Dari delapan tim tersebut dibagi menjadi dua grup.

Baik G2 Esports dan Team Liquid tergabung di satu grup, keduanya lolos menduduki peringkat dua dan tiga klasemen.

Delapan tim yang tergabung dari dua grup tadi hanya terpilih enam kontestan yang akan lolos kebabak final, dilansir dari Liquidpedia.

Sebagai catatan untuk pertama kalinya kejuaran Blast Premier diselenggarakan di Abu Dhabi.

Direktur pelaksana Blast Premier Charlotte Kenny, berkomentar tentang berjalannya laga tersebut.

“Final Dunia Blast Premier telah memantapkan dirinya sebagai salah satu turnamen paling bergengsi di kalender esports," kata Charlotte Kenny dalam kutipan National News.

"Dengan menggelarnya untuk pertama kalinya di Abu Dhabi, kami menghadirkan tontonan yang memamerkan esports terbaik” tambahnya.

“Sungguh menakjubkan melihat begitu banyak orang dari berbagai usia menyaksikan puncak permainan dengan para pemain terbaik dunia beraksi," imbuhnya.

"Anda dapat mendapatkan wawasan tentang betapa menariknya industri Esport ini berkat keahlian kolaborasi kami dengan mitra pendidikan," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas