Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rekomendasi Item Build Hero Ruby di Mobile Legends 2023: Endless Battle hingga War Axe

Rekomendasi build item hero Ruby di Mobile Legends 2023 yang dapat kalian gunakan, mulai dari Endless Battle hingga War Axe.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rekomendasi Item Build Hero Ruby di Mobile Legends 2023: Endless Battle hingga War Axe
Tangkapan layar Mobile Legends
Ruby merupakan hero di Mobile Legends yang bisa mengisi role Fighter dan Tank. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah rekomendasi build item hero Ruby di Mobile Legends 2023 yang dapat kalian gunakan.

Ruby merupakan hero di Mobile Legends yang bisa mengisi role Fighter dan Tank.

Kemampuan spesial Ruby adalah memiliki regen yang cukup baik dibandingkan hero lainnya.

Baca juga: Bocoran Pembaruan Mobile Legends Patch 1.7.62: Freya Dapat Buff, Laila Nerf, Joy & Minsitthar Revamp

Ia memiliki ketahanan yang sangat baik jika digunakan dalam role tank jika benar pada pemilihan item build nya.

Nah berikut ini rekomendasi item build Ruby yang dirangkum dari laman GGWP.

1. Endless Battle

Item ini akan memberikan tambahan +5 Mana Regen, +65 Physical Attack, +250 HP, +10 persen Cooldown Reduction dan +5 persen Movement Speed.

Berita Rekomendasi

2. Warrior Boots

Dengan sepatu ini Ruby bisa mendapatkan Armor +22 serta +4- Movement Speed.

3. Queen Wings

Melalui build ini, mampu menambah spell vamp karakter Ruby 20 persen saat darah Ruby ada di bawah 40%.

4. Haas Claw

Fungsi build ini bisa menambah Physical Attack hingga +70 serta membuat lifesteal semakin kuat berkat penambahan +20%.

5. War Axe

Item War Axe bisa menambah Physical Attack dan memberikat atribut HP 550 dan 10% Cooldown Reduction.

6. Blade of Despair

Serangan burst yang tidak kalah mematikan dari Ruby adalah Blade of Despair. Dari banyaknya item yang ada, fungsi dari dari build ni sangat dinantikan.

Pemain bisa membuat lawan mudah menyerah. Ini merupakan salah satu item mahal yang memiliki fungsi krusial.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas