Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal Esports SEA Games 2023 - Eks Roster EVOS Beri Warning ke Timnas Mobile Legends Indonesia

Jadwal pertandingan esports SEA Games 2023 berlangsung pada 4-16 Mei, eks roster EVOS Legends memberikan warning ke Timnas Mobile Legends Indonesia.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Esports SEA Games 2023 - Eks Roster EVOS Beri Warning ke Timnas Mobile Legends Indonesia
Instagram resmi @pbesi_official
Jadwal pertandingan cabang olahraga esports SEA Games 2023 bakal berlangsung pada 4-16 Mei, mantan roster EVOS Legends memberikan warning kepada skuad Timnas Mobile Legends. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal pertandingan cabang olahraga esports SEA Games 2023 bakal berlangsung pada 4-16 Mei di Nagaworld 2 and Olympia Mall, Kamboja.

Namun, sejauh ini belum diketahui jadwal resmi terkait pertandingan untuk game Mobile Legends.

Jelang gelaran SEA Games 2023, mantan roster EVOS Legends, Maxhill Leonardo atau yang akrab dipanggil Antimage, memberikan warning kepada skuad Timnas Mobile Legends Indonesia yang akan bertarung di Kamboja.

Jadwal pertandingan cabang olahraga esports SEA Games 2023 bakal berlangsung pada 4-16 Mei, mantan roster EVOS Legends memberikan warning kepada skuad Timnas Mobile Legends.
Jadwal pertandingan cabang olahraga esports SEA Games 2023 bakal berlangsung pada 4-16 Mei, mantan roster EVOS Legends memberikan warning kepada skuad Timnas Mobile Legends. (Tangkap Layar YouTube Maxhill Antimage)

Baca juga: Beda Level dengan Tim Mobile Legends Filipina, Antimage Optimis ONIC Esports Juara MSC 2023




Melalui unggahan video di akun YouTube pribadinya, Maxhill Antimage, berjudul "ABIS SAVAGE LGSG COMEBACK BERLIMA END MID, INILAH KUALITAS TIMNAS PH - BREN VS ONIC GAME 2," ia menyebut sosok pemain yang bisa menjadi ancaman skuad Indonesia.

Dalam video tersebut, Antimage sedang menyaksikan turnamen MPL PH Season 11 yang saat ini tengah berlangsung.

Setelah menyaksikan pertandingan, Antimage pun terkesima dengan performa pemain Filipina.

Ia pun menyebut bahwa player yang paling berbahaya adalah Super Marco yang mengisi posisi gold laner.

BERITA TERKAIT

Apalagi, Super Marco berhasil meraih gelar pemain terbaik (MVP) di ajang Mobile Legends World Championship (M3) 2021 lalu.

"Gua kasih bocoran lah kan gua baru mukbang sama Oheb sama Ch4knu, emang mereka juga ngomong yang lagi menggila marksman itu Super Marco."

"Kata kata dari MVP M3 itu enggak mungkin salah pasti dari data dan juga scrim-scrim gitu, Super Marco ancaman Indonesia dia bakal ngelawan Branz,” kata Antimage.

Sebagai pro player yang pernah main di MPL ID, tentu pendapat Antimage tersebut perlu menjadi catatan.

Terlebih lagi, Timnas Filipina juga berhasil meraih medali emas Mobile Legends SEA Games.

Saat SEA Games 2021 di Vietnam lalu, Timnas Filipina berhasil mengalahkan skuad Indonesia dengan skor akhir 3-1.

Alhasil, Timnas Indonesia harus puas dengan hanya meraih medali perak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas