Kapan Turnamen Mobile Legends MPL ID Season 13 Dimulai? Berikut Bocoran Jadwal dan Venue
Berikut bocoran tanggal turnamen Mobile Legends MPL ID Season 13 lengkap dengan venue beserta prize pool-nya.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 (MPL ID S13) sangat dinanti bagi para pecinta skema kompetitif.
Sebelumnya, M5 World Championship menjadi turnamen penutup musim 2023. Menyambut musim baru tentu menjadi pertanyaan kapan akan dimulainya turnamen pertama.
Setelah cukup lama off-season sejak Desember 2023, akhirnya sudah ada hilal mengenai dimulainya MPL ID Season 13.
Diketahui, turnamen awal musim tahun 2024 merupakan ajang untuk memperebutkan tiket ke Mobile Legends Season Cup (MSC) atau yang sebelumnya bernama Mobile Legends Southeast Asia Cup.
Pergantian nama itu dilakukan karena pihak Moonton selaku developer gim Mobile Legends telah menambah kuota dari luar negara bagian Asia Tenggara.
Menariknya, gelaran MSC 2024 untuk pertama kalinya digelar di luar negara Asia Tenggara.
Menurut laporan Liquipedia, Arab Saudi akan menjadi tuan rumah turnamen MSC 2024. Bahkan tak tanggung-tanggung untuk prize pool atau uang hadiah akan bertambah 10 kali lipat sekitar $3,000,000 atau Rp46 miliar.
Kapan MPL ID Season 13 Dimulai?
Namun sebelum berlaga di MSC 2024, para tim kontestan harus berhasil lolos ke partai final di gelaran MPL.
Pada turnamen sebelumnya atau Season 12, ONIC Esports berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Geek Fam ID di partai final.
Bahkan catatan ONIC Esports pada musim lalu kian sempurna setelah dinobatkan sebagai tim eSports Mobile Legends pertama yang berhasil meraih gelar juara MPL ID selama tiga musim berturut-turut.
Baca juga: Hasil Drawing Games of The Future 2024 Mobile Legends: RRQ Masuk Grup Neraka, ONIC Lawan Tim Enteng
Kemenangan itu turut mengantarkan ONIC Esports dan Geek Fam ID mengamankan tiket ke M5 World Championship.
Nahas, pada gelaran M5 itu ONIC Esports dan Geek Fam ID gagal membawa pulang piala kasta tertinggi Mobile Legends itu.
Kala itu, ONIC Esports harus kalah di partai final melawan AP Bren dan Geek Fam ID terlebih dahulu tersingkir di lima besar.
Pasca-turnamen M5, para penggemar Mobile Legends kini tengah menanti dimulainya MPL ID Season 13.