Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil Klasemen MPL ID Season 13 Malam Ini, 29 Maret: Gagal Bangkit, ONIC Kalah 3 Kali Beruntun

ONIC Esports menderita kekalahan 3 beruntun saat menyerah dihadapan Dewa United dengan skor 1-2.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Klasemen MPL ID Season 13 Malam Ini, 29 Maret: Gagal Bangkit, ONIC Kalah 3 Kali Beruntun
Tangkapan layar YouTube MPL ID
line-up ONIC Esports saat kalah dari Dewa United 1-2 pada Week 4 Day 1. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen MPL ID Season 13 malam ini, Jumat (29/3/2024), menyajikan nasib apes yang dialami ONIC Esports dan Rebellion Esports.

ONIC Esports sebenarnya melakukan 2 rotasi pemain saat bertemu Dewa United.

Namun bermainnya Lutpiii dan Alberttt tidak bisa memberi dampak signifikan untuk ONIC Esports.

Lutpiii baru dipromosikan pada Week 4 dari tim ONIC MDL untuk mengisi role EXP Laner yang sebelumnya milik Butsss.

Sementara Alberttt gantian bermain mengisi Gold Laner yang biasanya ditempati CW.

Bermodalkan 2 rotasi itu, ONIC Esports tetap tidak bisa bangkit dari 2 kekalahan sebelumnya karena menyerah 1-2 di depan Dewa United.

Ini merupakan kekalahan 3 beruntun pertama ONIC Esports setelah dua season sebelumnya selalu mendominasi.

Berita Rekomendasi

Situasi ini bukan start yang apik untuk anak asuh Coach Yeb karena ONIC Esports mulai terlempar 2 besar.

Pada Week 4 ini, ONIC Esports masih menyisakan satu pertandingan lagi melawan pemuncak klasemen Bigerton Alpha.

Laga melawan Bigetron Alpha bukan hal yang mudah bagi ONIC Esports mengingat kondisi yang dialaminya saat ini.

Patut ditunggu bagaimana kebangkitan ONIC Esports selaku juara bertahan selama 2 season terakhir.

Baca juga: Event Promo Diamond All Star Maret 2024: Ini Cara Beli Skin Mobile Legends dapat Banyak Diskon

Hasil MPL ID Season 13 Week 4 Day 1

Jumat, 29 Maret 2024 (Day 1)

ONIC Esports 1-2 Dewa United

Bigetron Alpha 2-0 Rebellion Esports

Update Klasemen MPL ID Season 13

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas