Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sejarah! Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024, Tumbangkan Jerman 8-2 di Final

Indonesia mencatatkan sejarah dengan menjuarai Piala Dunia Football Manager 2024 pada Minggu (1/9/2024).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Sejarah! Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024, Tumbangkan Jerman 8-2 di Final
FIFAe
Indonesia mencatatkan sejarah dengan menjuarai Piala Dunia Football Manager 2024 pada Minggu (1/9/2024). Timnas Indonesia yang diwakili oleh Ichsan Taufiq sebagai manajer dan Manar Hidayat sebagai assistennya sukses mengalahkan Jerman dengan skor agregat 8-2. 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia mencatatkan sejarah dengan menjuarai Piala Dunia Football Manager 2024 pada Minggu (1/9/2024).

Timnas Indonesia yang diwakili oleh Ichsan Taufiq sebagai manajer dan Manar Hidayat sebagai assistennya sukses mengalahkan Jerman dengan skor agregat 8-2.

Jerman yang diwakili Sven Goly sebagai manajer dan Tery Whennett sebagai asisten manajer, dikalahkan dengan tiga gol tanpa balas di leg pertama.

Di leg kedua, Indonesia menggila dengan mencetak lima gol sedangkan Jerman hanya bisa membuat dua gol saja.

Kemenangan dengan skor agregat 8-2 membuat Timnas Indonesia mencetak sejarah dengan menjadi juara di Piala Dunia Football Manager 2024.

Sebelum tampil di final, Indonesia sebelumnya menundukkan tuan rumah Inggris, yang diperkuat oleh pemain legendaris Football Manager, Arron Falloon alias RDF Tactics.

Inggris yang dianggap unggulan itu dikalahkan dengan skor agregat 5-3 yang akhirnya membuat Indonesia meraih tiket ke final.

Baca juga: Tahun 2023 Football Manager Memberi Rating Bintang Lima Kepada 17 Pemain

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, Piala Dunia Football Manager 2024 ini merupakan kompetisi yang pertama kali digelar secara resmi oleh FIFA.

Piala Dunia Football Manager menjadi salah satu cabang baru dalam ekosistem FIFAe World Cup yang diikuti oleh manajer-manajer dari berbagai negara.

Kompetisi ini terdiri dari babak penyisihan grup dan babak sistem gugur, dengan babak penyisihan grup yang berlangsung selama empat hari dan babak sistem gugur pada hari terakhir.

Turnamen ini menggabungkan strategi permainan Football Manager, di mana manajer harus merancang taktik, mengelola tim, dan membuat keputusan penting dalam simulasi pertandingan.

Di ajang ini Indonesia awalnya kurang diperhitungkan. Namun siapa sangka tim yang diwakili Ichsan Taufiq dan Manar Hidayat ini justru menjadi bintang turnamen.

Bukan kaleng-kaleng, Jerman dan Inggris yang merupakan negara yang memiliki reputasi sebagai tim eSports kuat di dunia berhasil dikalahkan.

Keberhasilan Tim Indonesia di Piala Dunia Football Manager 2024 ini jelas membawa angin segar bagi dunia eSports tanah air.

Bukan hanya di cabang Football Manager, tetapi juga di berbagai game lain. Indonesia semakin menunjukkan tajinya di kancah internasional.

Potensi Indonesia untuk menjadi kekuatan besar di dunia gaming cukup terbuka lebar asal mendapat dukungan memadai. 

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas