Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prakiraan Formasi Republik Ceko Vs Denmark, Dua Tim Bugar, Tiga Pilar Dinamit Kembali

Denmark berhasil memulihkan kondisi tiga pemain pilar mereka, Daniel Wass, Simon Kjaer, dan Yussuf Poulsen.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Prakiraan Formasi Republik Ceko Vs Denmark, Dua Tim Bugar, Tiga Pilar Dinamit Kembali
AFP/Kenzo Tribouillard
Penyerang Denmark, Andreas Cornelius (kiri), gelandang Pierre Hojbjerg (tiga kiri), bek Andreas Christensen (dua kanan), dan gelandang Mathias Jensen (kanan) melakukan selebrasi atas gol keempat tim mereka yang dicetak oleh penyerang Denmark, Martin Braithwaite (dua kiri) dalam laga babak 16 besar UEFA Euro 2020 antara Wales dan Denmark di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Belanda, Sabtu (26/6/2021) malam WIB. Pertandingan berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan Denmark. AFP/POOL/Kenzo Tribouillard 

Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Yussuf Poulsen dan Daniel Wass absen dalam pertandingan melawan timnas Wales karena cedera, sedangkan Simon Kjaer tidak bisa bermain hingga akhir pada pertandingan tersebut.

Bek sekaligus kapten timnas Denmark itu ditarik keluar pada menit ke-77 lalu digantikan oleh Joachim Andersen.

Baca juga: Fakta-Fakta Mengejutkan di Balik Tersingkirnya Prancis dari EURO 2020, Kylian Mbappe Jadi Pesakitan

Namun, setelah beristirahat cukup, ketiga pemain itu akhirnya kembali ke kondisi terbaiknya.

Hal itu dapat dilihat dari ketiganya yang sudah kembali mengikuti sesi latihan penuh yang digelar pada Jumat (2/7/2021) pagi waktu setempat.

Kembali bugarnya ketiga pemain tersebut, terutama Kjaer, tentu menjadi angin segar untuk timnas Denmark yang membutuhkannya untuk partai sepenting ini.

Di sisi seberang, timnas Rep Ceko juga sama, pemain-pemain intinya sudah kembali bugar.

Tak hanya itu, timnas Rep Ceko juga mendapati satu pemainnya yang pada laga terakhir harus menepi lantaran hukuman akumulasi kartu, Jan Boril.

Berita Rekomendasi

Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu kemungkinan akan kembali mengambil alih posisinya yang sebelumnya diakuisisi oleh Pavel Kaderabek.

Berikut ini prakiraan formasi Rep Ceska dan Denmark

Republik Ceko (4-2-3-1): 1-Tomas Vaclik; 5-Vladimir Coufal, 3-Ondrej Celustka, 6-Tomas Kalas, 18-Jan Boril; 9-Tomas Holes, 15-Tomas Soucek; 12-Lukas Masopust, 7-Antonin Barak, 13-Petr Sevcík; 10-Patrik Schick

Pelatih: Jaroslav Silhavy

Denmark (3-4-3): 1-Kasper Schmeichel; 6-Andreas Christensen, 4-Simon Kjaer, 3-Jannik Vestergaard; 18-Daniel Wass, 23-Pierre-Emile Hojbjerg, 8-Thomas Delaney, 5-Joakim Maehle; 9-Martin Braithwaite, 12-Kasper Dolberg, 14-Mikkel Damsgaard


Pelatih: Kasper Hjulmand

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas