H. Ansar Ahmad, S.E., M.M.
Ansar Ahmad seorang politisi dari Partai Golkar yang terpilih sebagai Gubernur Kepulauan Riau periode 2025 hingga 2030.
Penulis: David AdiAdi
Editor: Suci BangunDS

TRIBUNNEWS.COM – H. Ansar Ahmad, S.E., M.M. seorang politisi dari Partai Golongan Karya (Golkar) yang terpilih sebagai Gubernur Kepulauan Riau periode 2025 hingga 2030.
Ia bersama Wakil Gubernur Kepulauan Riau terpilih, Nyanyang Haris Pratamura telah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada 20 Februari 2025.
Sebelum terpilih sebagai Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad pernah mengemban tugas sebagai Wakil Bupati Kepulauan Riau, Bupati Bintan hingga Anggota DPR RI.
Berikut profil Ansar Ahmad:
Kehidupan Pribadi
Dikutip dari Wikipedia, Ansar Ahmad lahir di Bintan Timur, Kepulauan Riau pada 10 April 1964.
Saat ini, ia telah berusia 60 tahun.
Ansar Ahmad adalah anak keempat dari lima bersaudara dari pasangan Abdul Ahad dan Ijah.
Ia memiliki istri bernama Dewi Komalasari dan telah dikaruniai dua anak.
Baca juga: Nyanyang Haris Pratamura, S.E., M.Si.
Pendidikan
Ansar Ahmad diketahui pernah mengenyam pendidikan di SD Negeri 3 Kijang, Bintan Timur, dan lulus pada 1977.
Kemudian, meneruskan sekolah di SMP Negeri 4 Tanjungpinang dan SMA Negeri 2 Tanjungpinang, masing-masing lulus pada 1981 dan 1985.
Lulus SMA, Ansar Ahmad melanjutkan studi S1 di Universitas Riau, dan berhasil meraih gelar Sarjana Ekonomi tahun 1989.
Tak sampai di situ, ia kembali mengambil sekolah pascasarjana dan berhasil menyandang gelar Magister Manajemen dari Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka tahun 2003.
Karier
Ansar Ahmad mengawali karier politik usai ia lulus dari bangku kuliah.
Saat itu, ia memilih bergabung partai berlambang pohon beringin dan ditunjuk menjadi Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Kepulauan Riau periode 2005 hingga 2020.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.