Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nelson Mandela Dilarikan ke Rumah Sakit

Mantan Presiden Afrika Selatan, Nelson Mandela dilarikan ke rumah sakit, Rabu (27/3/2013), setelah penyakit infeksi paru-parunya kambuh.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Nelson Mandela Dilarikan ke Rumah Sakit
Nelson Mandela 

TRIBUNNEWS.COM, CAPETOWN - Mantan Presiden Afrika Selatan, Nelson Mandela dilarikan ke rumah sakit, Rabu (27/3/2013), setelah penyakit infeksi paru-parunya kambuh.

"Kami memastikan dokter memeriksanya dengan seksama, dan kami juga meamstikan ia menerima perawatan medis terbaik," ujar Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari CNN.

"Kami menyerukan kepada rakyat Afrika Selatan dan dunia untuk berdoa bagi Madiba kami tercinta dan keluarganya, dan untuk menjaga mereka dalam pikiran mereka," lanjutnya.

Madiba merupakan nama lain Mandela yang sering digunakan oleh masyarakat Afrika Selatan.

Awal bulan ini, ikon anti-apartheid itu dilarikan ke rumah sakit, namun menurut para pejabat Pemerintah Afsel, hal itu hanya untuk melakukan pemeriksaan rutin kesehatannya.

Mandela, 94, diketahui telah menjalani pengobatan untuk batu empedu dan infeksi paru-parunya. Mantan Presiden Afsel itu sempat menderita TBC saat dipenjara, berjuang sembuh dari infeksi pernafasannya selama bertahun-tahun. (cnn)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas