Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Ledakan di Dalam Kereta Pakistan, Tujuh Tewas

Peristiwa tersebut terjadi di selatan provinsi Balochistan, Pakistan, Senin(21/10/2013) waktu setempat

zoom-in Ledakan di Dalam Kereta Pakistan, Tujuh Tewas
net
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, PAKISTAN - Ledakan terjadi di dalam sebuah kereta penumpang yang membawa ratusan orang setelah liburan Idul Adha. Peristiwa tersebut terjadi di selatan provinsi Balochistan, Pakistan, Senin(21/10/2013) waktu setempat.

Akibat ledakan tersebut, setidaknya tujuh orang tewas dan 16 orang lainnya luka berat.

Diketahui, tiga alat peledak terpasang di sebuah kereta saat mendekati wilayah Naseerabad, sebuah daerah di distrik provinsi Balochistan.

Muhammad Azhar, seorang pejabat polisi lokal mengatakan kereta Jaffar Express bertolak dari provinsi Punjab, Pakistan.

"Ledakan merusak kereta api dan rel, dan otoritas menangguhkan layanan kereta api setelah serangan itu," ujar Azhar.

Belum ada klaim tanggung jawab atas serangan itu.(CNN)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas