Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Betapa Dermawan Konglomerat Ini, Menikahkan 111 Orang, Masing-masing Dimodali Ribuan Dolar

Konglomerat ini sungguh dermawan. Menikahkan 111 pasangan, masing-masing diberi modal ribuan dolar untuk menikah.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Betapa Dermawan Konglomerat Ini, Menikahkan 111 Orang, Masing-masing Dimodali Ribuan Dolar
Getty Images
Ilustrasi calon mempelai wanita India. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pedagang berlian India menyelenggarakan sebuah upacara pernikahan massal bagi 111 perempuan yatim dan memberikan kepada masing-masing mereka hadiah senilai ribuan dolar. Pedagang berlian bernama Mahesh Savani itu mengatakan bahwa memberikan sesuatu kepada seorang pengantin perempuan merupakan hal "suci".

Savani mengatakan, para perempuan itu, yang keluarganya terlalu miskin untuk membiayai pernikahannya, melihat dirinya sebagai ayah angkat mereka. Pria 44 tahun itu mengatakan, dia telah memberikan kepada mereka masing-masing hadiah berupa emas dan barang-barang lainnya senilai 450.000 rupee atau Rp 83 juta lebih untuk memulai kehidupan pernikahan mereka, serta membayar biaya pernikahan.

"Hadiah barang tidak penting, tetapi saya telah memberi tahu nama saya kepada mereka dan akan memenuhi semua tanggung jawab saya sebagai ayah dari para pengantin wanita selama sisa hidup saya," katanya kepada AFP sebelum upacara yang diadakan di sebuah sekolah di negara bagian Gujarat pada hari Minggu.

Savani, yang telah menyelenggarakan pernikahan bagi 251 orang perempuan, mengatakan dirinya memulai kegiatan amal itu pada 2008 ketika salah satu anggota stafnya sendiri meninggal dunia. "Saya sangat terkejut ketika salah seorang karyawan saya meninggal hanya 12 hari sebelum dia bisa menikahkan kedua putrinya. Sangat sulit bagi keluarga itu untuk mengatur pernikahan tersebut," katanya. "Maka saya memutuskan bahwa saya akan menjadi ayah angkat mereka dan menikahkan mereka. Itulah awalnya," kata Savani.

Tidak diketahui berapa banyak biaya upacara pernikahan raksasa itu. Namun pernikahan India terkenal dengan skala pesta yang besar, kuda-kuda yang dihiasi, kelompok band dan tenda besar untuk menghibur ratusan atau bahkan ribuan tamu. (Egidius Patnistik)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas