Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Berbicara Depan Forum KAA, Menlu Ajak Negara Asia-Afrika Dukung Kemerdekaan Palestina

kerjasama tersebut diwujudkan dalam bentuk triangular

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Berbicara Depan Forum KAA, Menlu Ajak Negara Asia-Afrika Dukung Kemerdekaan Palestina
Tribunnews.com/Tribunnews.com/Andri Malau
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, selaku Ketua Bidang Substansi Panitia Nasional Peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA), memberikan keterangan pers usai meresmikan Pameran Kerjasama Selatan-Selatan pada hari pertama Peringatan KAA ke-60 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (19/4/2015). (Tribunnews.com/Andri Malau) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat berbicara dalam acara Asian-African Ministrial Meeting di Assembly Hall Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi kembali mengajak negara-negara di kawasan Asia dan Afrika untuk mendukung kemerdekaan Palestina.

"Indonesia hingga kini masih mendukung kemerdekaan Palestina dalam konteks mencari solusi. Indonesia sangat percaya bahwa Palestina sudah siap untuk membentuk pemerintahan yang merdeka. Ini sangat esensial bagi negara-negara Asia-Afrika untuk bersatu bagi Palestina sebagai negara berkembang," ujar Retno, Senin (20/4/2015).

Retno menyampaikan bahwa dukungan terhadap kemerdekaan Palestina merupakan wujud nyata dari kerjasama yang dijalin bersama negara-negara di bagian selatan.

Retno menjelaskan, kerjasama tersebut diwujudkan dalam bentuk triangular yang saling memberi keuntungan satu sama lain.

"Kerja sama triangular harus membawa serta semangat kesamaan," kata Retno.

Retno juga menyampaikan bahwa kemarin para pejabat senior telah membahas tiga dokumen penting yang menjadi hasil dari peringatan KAA tahun ini. Ketiga dokumen tersebut adalah Bandung Message, New Asian-African Strategic Partnership (NAASP), dan Declaration of Palestine.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas