Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Wanita Tewas Sehabis Bedah Plastik, Klinik Kecantikan Ini Akhirnya Ditutup

Otoritas Republik Dominika menutup praktik sebuah klinik operasi plastik seiring investigasi yang dilakukan atas tewasnya seorang wanita asal Amerika.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Seorang Wanita Tewas Sehabis Bedah Plastik, Klinik Kecantikan Ini Akhirnya Ditutup
Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM - Otoritas Republik Dominika menutup praktik sebuah klinik operasi plastik seiring investigasi yang dilakukan atas tewasnya seorang wanita asal Amerika Serikat ke negara di Karibia tersebut, setelah menjalani prosedur operasi plastik. Penutupan dilakukan akhir pekan lalu.

Kejaksaan di Santo Domingo menyatakan bahwa wanita berusia 23 tahun itu tiba di Republik Dominika pada dua hari sebelum menjalani operasi plastik pada tanggal 23 April 2015 silam. Akan tetapi, otoritas tidak menjelaskan secara terperinci kota maupun negara bagian asal wanita tersebut.

Klinik operasi plastik itu dijalankan oleh Dr Edgar Contreras. Pihak berwenang telah memeriksa dan menginvestigasi Dr Contreras atas tiga kejadian serupa. Namun, seperti yang diberitakan, Dr Contreras hingga saat ini masih tidak bisa memberikan keterangan maupun komentar.

Pasien asal Amerika Serikat ini adalah korban ke empat yang tewas di klinik tersebut pada tahun ini. Pasien lain yang tewas diidentifikasikan berusia 35 tahun dan berasal dari Hawai. Menurut pihak berwajib, dia tewas karena embolisme pada bulan Februari lalu setelah menjalani operasi pengangkatan implan di bokongnya.

Di Amerika Serikat saja, berdasarkan laporan US Centers for Disease Control and Prevention, tahun lalu dilaporkan setidaknya 19 orang wanita di lima negara bagian telah mengidap luka infeksi bakterial akibat prosedur bedah kosmetik di Republik Dominika, seperti operasi plastik, sedot lemak, dan implan payudara.

Republik Dominika, sama halnya dengan Thailand, Meksiko, dan Kosta Rika telah mempromosikan diri sebagai tujuan pariwisata medis. Program tersebut melayani para wisatawan untuk menghabiskan waktu beberapa hari di resor sebelum atau sesudah menjalani operasi plastik.

Sumber : Fox News

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas